Soal Latihan UTS 2 PAI Kelas V

Pada akhir tengah semester 2 peserta didik kelas V sekolah dasar pada Kurikulum 2013 akan melaksanakan ulangan tengah tengah semester 2. Pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti  materi  yang diujikan adalah Memahami makna QS. At Tin dan QS. Al Ma’un dengan benar, Memahami nama-nama Rasul Allah dan Rasul Ulul Azmi, Memahami makna sederhana dalam kehidupan sehari-hari, dan Memahami makna ikhlas beramal dalam kehidupan sehari-hari.

Pada ulangan tengah semester 2 untuk mata pelajaran Matematika terdiri dari 20 soal pilihan ganda, 10 soal isian singkat dan 5 soal Uraian. Berikut ini Soal ulangan tengah semester 2 Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas V Kurikulum 2013.

I. BERILAH TANDA SILANG (X) PADA HURUF A, B, C, ATAU D DI DEPAN JAWABAN YANG PALING TEPAT!
1.Perhatikan kata berikut ini !
الْمَاعُوْنَ
Kata diatas memiliki arti … .
A.mendustakan
B.orang miskin
C.anak yatim
D.barang berguna
Pembahasan :
Al-Ma'un memiliki arti barang yang berguna
2.Surat Al Ma’un terdiri dari … ayat.
A.5
B.6
C.7
D.8
Pembahasan :
Surah Al - Ma'un merupakan surah ke-107 dalam Al Quran. Surah ini terdiri dari 7 ayat dan termasuk kedalam golongan surah makkiyah.
3.Perhatikan ayat berikut ini!
الَّذِيْنَ هُمْ يُرَاۤءُوْنَ
Bunyi ayat di atas adalah … .
A.allażīna hum yurā`ụn
B.allażīna hum ‘an ṣalātihim sāhụn
C.ara aitallażī yukażżibu biddīn
D.wa yamna’ụnal-mā’ụn
Pembahasan :
Bunyi ayat di atas adalah allażīna hum yurā`ụn
4.Perhatikan ayat berikut ini!
الَّذِيْنَ هُمْ عَنْ صَلَاتِهِمْ سَاهُوْنَ
Ayat tersebut merupakan Surat Al Ma’un ayat ke … .
A.4
B.5
C.6
D.7
Pembahasan :
Ayat tersebut merupakan Surat Al Ma’un ayat ke 5
5.Perhatikan ayat di bawah ini!
وَلَا يَحُضُّ عَلٰى طَعَامِ الْمِسْكِيْنِۗ
Perilaku positif berdasarkan ayat tersebut adalah ...
A.mencintai dan menyayangi anka yatim
B.memberi makan orang miskin
C.melakuan salat tepat waktu
D.menghindari perbuatan riya
Pembahasan :
1Perilaku positif berdasarkan ayat tersebut adalah memberi makan orang miskin
6.Perhatikan ayat berikut!
وَيَمْنَعُوْنَ الْمَاعُوْنَ
Arti dari ayat diatas adalah …
A.dan tidak menganjurkan memberi makan orang miskin 
B.itulah orang yang menghardik anak yatim
C.orang – orang yang berbuat riya
D.dan enggan ( menolong dengan ) barang berguna
Pembahasan :
Arti dari ayat diatas adalah dan enggan ( menolong dengan ) barang berguna
7.Perhatikan gambar di bawah ini !
Meminta
Sikap kamu kalau ada anak yatim yang meminta makanan kepadamu adalah  … .
A.menolak
B.memberi 
C.menghardik
D.mengusir
Pembahasan :
Sikap kita terhadap anak yatim yang meminta makanan adalah memberi makanan dengan ikhlas
8.Surah Al Ma’un adalah surah yang ke … .
A.105
B.106
C.107
D.108
Pembahasan :
Surah Al - Ma'un merupakan surah ke-107 dalam Al Quran. Surah ini terdiri dari 7 ayat dan termasuk kedalam golongan surah makkiyah.
9.Dalam surah Al Ma’un menceritakan orang – orang yang mendustakan … .
A.negara
B.keluarga
C.agama
D.agama
Pembahasan :
Surah Al-Maun adalah surah yang menceritakan tentang ancaman bagi mereka para pendusta agama.
10.Jumlah nabi dan rasul yang wajib kita imani ada … .
A.25
B.20
C.15
D.10
Pembahasan :
Mempercayai keberadaan nabi dan rasul termasuk rukun iman dalam ajaran Islam. Adapun, jumlah nabi dan rasul yang wajib kita imani ada 25, mulai dari Nabi Adam AS hingga Nabi Muhammad SAW
11.Allah SWT. Memiliki banyak rasul dan Nabi, diantara rasul-rasul Allah terdapat beberapa yang diberi gelar “Ulul Azmi”, al azmi artinya …. .
A.
dapat dipercaya
B.ketekadan yang kuat
C.selalu berkata benar
D.selalu beribadah
Pembahasan :
Ulul Azmi berarti rasul-rasul pilihan atau Nabi yang memiliki keteguhan hati, lapang dada dan sabar dalam menghadapi kaumnya yang menentang dirinya dan tidak mau menerima ajaran yang disampaikannya.
12.Jumlah sifat wajib rasul ada .... .
A.
2
B.
3
C.
4
D.
5
Pembahasan :
Sifat wajib dan mustahil bagi rasul ada empat. Di antara siddiq, amanah, tabligh, dan fatanah untuk sifat wajib dan kidzib, khiyanah, kitman, dan baladah untuk sifat mustahilnya
13.Yang termasuk Rosul Ulul Azmi adalah .... .
A.Nabi Ibrahim AS  dan Nabi Ismail Musa AS
B.Nabi Nuh AS dan Nabi Musa A.S
C.Nabi Muhamad AS dan Nabi Yakub AS
D.Nabi Isa AS dan Nabi Sulaiman AS
Pembahasan :
Rasul-rasul yang termasuk dalam Ulul Azmi adalah:Nabi Nuh, Nabi Ibrahim, Nabi Musa, Nabi Isa, dan Nabi Muhammad.
14.Jumlah  sifat mustahil bagi rasul yang wajib kita ketahui ada … .
A.4
B.3
C.2
D.1
Pembahasan :
Sifat mustahil bagi rasul ada empat yaitu kidzib, khiyanah, kitman, dan baladah
15.Sifat wajib bagi rasul, fatonah artinya … .
A.dapat dipercaya
B.jujur
C.pandai atau cerdas
D.menyampaikan
Pembahasan :
Salah satu sifat wajib bagi Nabi dan Rasul adalah Fathonah yang artinya cerdas. Sifat fathonah ini wajib dimiliki Nabi dan Rasul karena mereka harus mampu memberikan argumen, pendapat serta komunikasi yang baik dalam berdakwah untuk mengajak umatnya ke jalan yang benar.
16.Dalil Al Qur’an tentang hidup boros, terdapat dalam surat … .
A.Al Isra ayat 26
B.Al Isra ayat 27
C.Al Isra ayat 28
D.Al Isra ayat 29
Pembahasan :
QS. Al-Isra' Ayat 27 : Sesungguhnya orang-orang yang pemboros itu adalah saudara setan dan setan itu sangat ingkar kepada Tuhannya.
17.Hidup sederhana adalah sikap terpuji yang diajarkan oleh Rasululloh, Allah SWT. Di bawah ini yang termasuk perilaku hidup sederhana adalah ....
A.menggunakan barang mewah di sekolah
B.menghabiskan uang jajan untuk mentraktir
C.memilih hanya berteman dengan yang kaya
D.berpakaian rapi sesuai kebutuhan
Pembahasan :
Yang termasuk perilaku hidup sederhana adalah berpakaian rapi sesuai kebutuhan
18.Tidak boros dan tidak kikir disebut … .
A.ikhlas beramal
B.taat beribadah
C.hidup sederhana
D.tolong menolong
Pembahasan :
Tidak boros dan tidak kikir disebut hidup sederhana
19.Ikhlas adalah salah satu perilkau terpuji. Secara bahasa ikhlas artinya … .
A.bersih badan
B.bersih hati
C.rendah hati
D.rendah diri
Pembahasan :
Secara bahasa ikhlas artinya bersih hati
20.Berikut ini menunjukkan sikap ikhlas adalah … .
A.menjalankan tugas dengan cemberut
B.menjalankan tugas dengan marah
C.menjalankan tugas dengan ceria
D.menjalankan tugas dengan terpaksa
Pembahasan :
Kegiata yang menunjukkan sikap ikhlas adalah menjalankan tugas dengan ceria

III.ISILAH TITIK-TITIK DI BAWAH INI DENGAN JAWABAN YANG TEPAT!
21. Surat Al Ma’un diturunkan di  kota … .
Mekah
22. Berdasarkan Q.S. Al-Ma’un, kelak di akherat orang yang melalaikan sholat ditempatkan di  … .
Neraka
23.Riya adalah mempertontonkan amal perbuatan baiknya kepada … .
Orang lain
24. Nabi yang mendapatkan mukjizat tongkatnya dapat membelah laut adalah … . 
Nabi Musa a.s
25.Sorang laki – laki yang mendapat wahyu dari Allah SWT hanya untuk dirinya sendiri disebut  … .
Nabi
26. Budi anak orang kaya.Tetapi, Budi bersikap biasa dan tidak berlebihan dalam membeli barang atau jajan. Budi menunjukkan sikap  ... .
Hidup sederhana
27. Hidup sederhana merupakan sifat … .
Terpuji/Baik
28. Dalil Al Qur’an tentang  perintah hidup sederhana, terdapat dalam surat  … .
AL Furqan : 67
29.Melakukan sesuatu pekerjaan atau perbuatan dengan tulus hati dan semata – mata mengharap ridha Allah SWT disebut … .
Iklas
30. 0rang yang melakukan sesuatu dengan ikhlas karena Allah SWT akan mendapatkan  … .
Pahala
III. JAWABLAH PERTANYAAN-PERTANYAAN DI BAWAH INI DENGAN BENAR!
31. Sebutkan 3 golongan  orang yang mendustakan agama  berdasarkan Q.S. Al-Ma’un!
Orang yang menghardik anak yatim, orang yang tidak menganjurkan memberi makan orang miskin, orang yang melalaikan shalat, orang yang berbuat riya, dan orang yang enggan memberi bantuan dengan barang berguna
32. Jelaskan pengertian  rasul menurut istilah !
Rasul secara bahasa artinya utusan
33. Sebutakn 3 contoh  rasul yang termasuk Ulul Azmi !
Nabi Nuh a.s, Nabi Ibrahim a.s, Nabi Musa a.s, Nabi Isa a.s, Nabi Muhammad saw
34. Sebutkan 3 keuntungan sikap hidup sederhana!
mendapat pahala, terhindar dari sifat boros, disenangi banyak orang, terhindar dari rasa gelisah, terhindar dari sifat tamak/ingin memilki harta orang lain
35. Sebutkan 3 ciri orang yang ikhlas dalam beramal!
Beramal tanpa mengharap pujian dari orang lain, beramal hanya untuk mencari ridha Allah SWT, tidak memamerkan amalnya kepada orang lain, dan tidak pernah mengeluh dalam melaksanakan tugas
Posted by Nanang_Ajim
Mikirbae.com Updated at: 7:45 PM

Soal Latihan Sumatif Tengah Semester 2 PAI Kelas IV

Pada akhir tengah semester 2 peserta didik kelas IV sekolah dasar pada Kurikulum Merdeka akan melaksanakan asesmen sumatif tengah semester 2. Pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti materi yang diujikan adalah Mari Kita mengaji dan mengkaji Q.S. At-Tiin dan Hadits tentang silaturahmi, Beriman kepada Rasul-Rasul Allah, dan Aku Anak Shaleh.

Pada asesmen sumatif tengah semester 2 untuk mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti terdiri dari 20 soal pilihan ganda, 10 soal isian singkat dan 5 soal Uraian. Berikut ini Soal asesmen sumatif tengah semester 2 Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas IV Kurikulum merdeka.

I. BERILAH TANDA SILANG (X) PADA HURUF A, B, C, ATAU D DI DEPAN JAWABAN YANG PALING TEPAT!
1.Perhatikan ayat di bawah ini !
….وَهٰذَا الۡبَلَدِ
Lafal yang tepat untuk melengkapi ayat di atas adalah ... .
A.سِيۡنِيۡنَ
B.الۡاَمِيۡنِ
C.الۡاِنۡسَانَ
D.الَّذِيۡنَ
Pembahasan :
at-Tīn ayat 3. dan demi negeri (Mekah) yang aman ini./وَهٰذَا الْبَلَدِ الْاَمِيْنِۙ
2.Berikut lafal yang memiliki arti “tempat yang serendah-rendahnya” adalah … .
A.بَعۡدُ بِالدِّيۡنِ
B.اَحۡسَنِ تَقۡوِيۡمٍ
C.اَسۡفَلَ سَافِلِيۡنَ
D.بِاَحۡكَمِ الۡحٰكِمِيۡنَ
Pembahasan :
Lafadz surah at tin yang mengandung arti Tempat yang serendah-rendahnya adalah اَسْفَلَ سَافِلِيْنَۙ. 
3.Hukum tajwid dalam lafal اَجۡرٌ غَيۡرُ مَمۡنُوۡنٍ adalah … .
A.izhar halqi
B.ikhfa haqiqi
C.izhar syafawi
D.idgham mimi
Pembahasan :
Izhar Halqi adalah apabila ada nun mati (نْ) atau tanwin (ـًـــٍـــٌ) bertemu dengan salah satu huruf halqi. Adapun huruf hijaiyah yang tergolong Izhar Halqi yakni, Alif (ا), 'Ain (ع), Ghain (غ), Ha (ح), Kha (خ), Ha' ( ﮬ) dan Hamzah ( ء ).
4.Tempat ini merupakan sebuah gunung (bukit) tempat Allah SWT berbicara langsung kepada Nabi Musa AS saat Nabi Musa AS diangkat menjadi Rasul. Tempat yang dimaksud adalah ... .
A.Bukit Safa
B.Ka’bah
C.Baitul Maqdis
D.Bukit Sinai
Pembahasan :
Bukit Sinai adalah tempat Nabi Musa As. menerima wahyu , menerima 10 hukum perintah Allah , dan tempat Nabi Musa As bertemu dengan Allah , karena Allah secara langsung menyampaikan 10 perintah ini , tanpa pelantara malaikat jibril
5.Isi kandungan dari Surat At-Tiin menjelaskan tentang ... .
A.orang yang beriman dan beramal shaleh
B.anjuran memakan buah Tin
C.larangan memakan buah Tin
D.orang yang mendustakan agama
Pembahasan :
Dari surat At Tin tersebut kita dapat memperoleh hikmah mengenai bagaimana kita seharusnya berlaku sebagai manusia, yaitu tetap tawakal dan beribadah kepada Allah karena itu sesuai dengan tujuan penciptaan manusia, yaitu beribadah dan menyembah kepada Allah.
6.Sebagai makhluk sosial, ciri orang yang beriman kepada Allah SWT dan hari akhir, maka hendaklah  ... .
A.menjaga lapar dan dahaga
B.menjaga silaturahmi
C.menjadi pemimpin yang baik
D.menjadi dermawan
Pembahasan :
Barang siapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir, maka hendaklah mempererat silaturahmi (Muttafaq ‘Alaih dari Abu Hurairah r.a.).
7.Iman kepada Rasul merupakan rukun iman yang ke ... .
A.dua
B.tiga
C.empat
D.lima
Pembahasan :
Rukun iman yang keempat adalah iman kepada Rasul dan Nabi Allah SWT. Dengan mengimani dan percaya akan Rasul dan Nabi Allah SWT adalah mempertebal iman kita.
8.Laki-laki yang diberi wahyu oleh Allah SWT untuk dirinya sendiri dan tidak wajib disampaikan kepada umatnya disebut  ... .
A.malaikat
B.nabi
C.rasul
D.ulama
Pembahasan :
Nabi adalah seorang manusia yang bergender laki-laki yang mendapatkan wahyu dari Allah SWT untuk dirinya sendiri, hal ini tidak ada kewajiban pada dirinya untuk menyebarkan wahyu tersebut pada umat.
9.Diantara Rasul Allah SWT yang diutus, ada yang diberi gelar Ulul Azmi. Dibawah ini yang termasuk Rasul Ulul Azmi adalah ... .
A.Nabi Adam AS
B.Nabi Ismail AS
C.Nabi Sulaiman AS
D.Nabi Nuh AS
Pembahasan :
Ulul Azmi adalah seseorang yang mempunyai kesabaran, ketabahan, serta tekad yang kuat dalam menjalankan semua tugas untuk menyebarkan ajaran agama Islam. Rasul-rasul yang termasuk dalam Ulul Azmi adalah: Nabi Nuh, Nabi Ibrahim, Nabi Musa, Nabi Isa, dan Nabi Muhammad

10.Perhatikan sifat-sifat berikut!
1. Amanah
2. Khianat
3. Shidiq
4. Baladah

Sifat wajib Rasul ditunjukkan oleh nomor... .
A.1 dan 2
B.1 dan 3
C.2 dan 3
D.2 dan 4
Pembahasan :
Sifat wajib bagi rasul yaitu shidiq, amanah, tabligh, fathonah
11.Salah satu sifat wajib bagi Rasul adalah jujur. Contoh perilaku jujur adalah ... .
A.
tidak mengerjakan tugas dari guru
B.tidak menyontek saat ulangan
C.membuang sampah sembarangan
D.mengganggu teman yang sedang shalat
Pembahasan :
Contoh perilaku jujur adalah tidak menyontek saat ulangan.
12.Seorang nabi atau rasul adalah manusia yang dipilh oleh Allah SWT, tidak mungkin memiliki sifat baladah. Baladah artinya ... .
A.bodoh
B.sombong
C.menyembunyikan
D.berkhianat
Pembahasan :
Empat sifat mustahil bagi rasul yang perlu untuk diketahui: Al-Kidzib artinya yakni berdusta. Khianah, artinya yaitu mustahil bagi rasul untuk berkhianat. Kitman, berarti mustahil jika rasul menyembunyikan kebenaran. Baladah berarti mustahil apabila rasul itu bodoh.
13.Alah swt memerintahkan Nabi Ibrahim AS untuk menyembelih anaknya, yaitu ... .
A.Nabi Ishak AS
B.Nabi Sulaiman AS
C.Nabi Ismail AS
D.Nabi Yusuf AS
Pembahasan :
Saat Nabi Ismail beranjak remaja, Nabi Ibrahim mendapatkan perintah dari Allah SWT lewat mimpi untuk menyembelih anaknya
14.Tujuan diutusnya rasul adalah  ... .
A.membiarkan manusia agar hidupnya tersesat
B.menyampaikan wahyu Allah SWT kepada umatnya
C.memberikan hidayah kepada manusla
D.mengislamkan manusia
Pembahasan :
Rasul diutus untuk menyampaikan pesan agar manusia selalu menyembah Allah tanpa syarat dan tanpa menyekutukan-Nya. Rasul diutus dengan tugas menyampaikan pesan berupa kabar gembira dan kabar buruk. Kabar gembira bagi siapa pun yang beriman dan beramal saleh. Kabar buruk berupa peringatan agar menghindarkan diri dari amal buruk. 
15.Menyampaikan salam hukumnya ... .
A.mubah
B.makruh
C.wajib
D.sunah
Pembahasan :
Memberi salam kepada seseorang itu hukuamnya sunah. Sedangkan menjawab salam hukumnya wajib kecuali pada tempat-tempat yang terlarang dan pada orang-orang yang tertentu.
16.Ketika kamu hendak berangkat sekolah, hal yang paling penting dilakukan kepada orang tua adalah ... .
A.meminta uang jajan lebih banyak
B.menggerutu sambil pergi begitu saja
C.mencium tangan dan mengucapkan salam
D.mencium tangan tanpa mengucapkan salam
Pembahasan :
Ketika akan berangkat sekolah, hal yang paling penting dilakukan adalah berpamitan dengan mencium tangan orang tua dan mengucapkan salam.
17.Hindari tolong menolong dalam hal ... .
A.kebaikan
B.ketakwaan
C.kebenaran
D.keburukan
Pembahasan :
Tolong-menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebajikan dan takwa, dan jangan tolong-menolong dalam berbuat dosa dan permusuhan
18.Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!
1. Menolong korban bencana banjir.
2. Menganggap pendapat sendiri paling benar.
3. Menolong teman yang jatuh.
4. Bekerja sama saat ulangan.

Pernyataan-pernyataan di atas yang termasuk sikap tolong menolong ditunjukkan oleh nomor ... .
A.
2 dan 4
B.2 dan 3
C.1 dan 3
D.1 dan 2
Pembahasan :
Pernyataan-pernyataan di atas yang termasuk sikap tolong-menolong adalah  menolong korban bencana bajir dan menolong teman yang terjatuh.
19.Ketika kita berjanji, yang kita lakukan adalah ... .
A.menepati
B.mengingkari
C.membiarkan
D.melupakan
Pembahasan :
Ciri-ciri munafik itu ada tiga, yaitu: jika berkata, ia berdusta, jika berjanji, ia mengingkari, dan jika dipercaya, ia berkhianat. (H.R. Muttafaq Alaih [Bukhari dan Muslim] dari Abu Hurairah r.a.). Ketika seseorang berjanji maka harus ditepati.
20.Saat membuat janji hendaknya kita mengucap ... .
A.basmalah
B.istiadzah
C.hamdalah
D.insya Allah 
Pembahasan :
Jika menjanjikan sesuatu atau berjanji akan mendatangi suatu acara hendaknya mengucapkan insyaalla, Insya Allah lebih difahami sebagai kata-kata jaminan bahawa janji yang telah kita ucapkan akan terlaksana dengan baik.

III.ISILAH TITIK-TITIK DI BAWAH INI DENGAN JAWABAN YANG TEPAT!
21. Dua nama buah yang disebut dalam surah At-Tiin adalah … dan  … .
Buah Tin dan Zaitun
22. Jika teman kita berselisih, maka seharusnya kita tidak memihak kepada siapapun. Sikap tersebut merupakan sikap  … .
Adil
23. Apabila ada nun sukun (نۡ) bertemu dengan huruf س, maka harus dibaca … .
Ikhfa Haqiqi
24. Arti iman secara bahasa adalah ... . 
Percaya/ Yakin
25. Jumlah nabi dan rasul yang tercantum dalam Al Quran berjumlah ... .
25
26. Selain menyampaikan wahyu, Rasul Allah SWT juga bertugas menyampaikan pesan berupa kabar ... dan ... .
Gembira dan Peringatan
27.  Hukum menjawab salam adalah ... .
Wajib
28. Perhatikan gambar di bawah ini!
Salam
Ketika melewati orang yang sedang berkumpul, hendaknya kita … .
Mengucapkan salam
29. .وَتَعَاوَنُوْا عَلَى الْبِرِّ وَالتَّقْوٰىۖ 
Ayat diatas merupakan perintah tentang ... .
Tolong menolong
30. Menurut bahasa munafik artinya … .
Berpura-pura
III. JAWABLAH PERTANYAAN-PERTANYAAN  DI BAWAH INI DENGAN TEPAT DAN JELAS !
31.Tulislah bunyi ayat pertama dari surat At-Tiin! 
Wattiini Wazzaitun/وَالزَّيۡتُوۡنِۙ
33.Sebutkan 3 sifat wajib bagi rasul!
Sifat wajib bagi rasul yaitu shidiq, amanah, tabligh, fathonah
34.Sebutkan 3 contoh perilaku tolong menolong!
Menolong teman yang jatuh, meminjamkan alat tulis kepada teman, dan membantu teman yang mengalami musibah
35.Sebutkan 3 ciri orang munafik!
Jika berakat ia berdusta, jika berjanji ia mengingkari, jika dipercaya ia berkhianat
Posted by Nanang_Ajim
Mikirbae.com Updated at: 4:57 PM

Mengenal Salat Jumat, Duha dan Tahajud

Pada pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas IV Kurikulum Merdeka Bab 9 terdapat pembahasan mengenai Mengenal Salat Jumat, Duha dan Tahajud. Berikut ini penjelasan singkatnya.

A. Salat Jumat
Salat Jumat adalah salat dua rakaat yang dilakukan pada waktu zuhur hari Jumat. Salat Jumat didahului dengan dua khutbah. Salat Jumat hukumnya fardu ain (kewajiban setiap orang). Salat Jumat wajib bagi:  1) muslim, 2) laki-laki, 3) merdeka, 4) dan 5) balig dan berakal sehat (mukalaf) 6) penduduk tetap (mukim) dan 7) bebas dari aneka halangan yang dibenarkan agama, seperti sakit atau orang yang bertugas menjaga orang sakit parah.

Demikian juga cuaca yang tidak bersahabat, seperti hujan lebat, terik panas matahari atau dingin yang menyengat. Termasuk juga halangan yang dibenarkan adalah rasa takut terhadap diri bahkan harta yang dikhawatirkan hilang.
Shalat
Tidak wajib mengerjakan salat Jumat bagi 1) perempuan, 2) anak kecil, 3) orang yang sakit, dan 4) musafir atau orang yang sedang dalam perjalanan jauh (+ 85 km) untuk keperluan yang dibolehkan agama. Mereka tidak wajib mengerjakan salat Jumat namun tetap wajib melakukan salat Zuhur. Jika mereka ikut mendirikan salat Jumat, maka salatnya sah. Kewajiban salat Zuhur bagi mereka menjadi gugur.

Bagaimana tata cara shalat Jumat.Di bawah ini terdapat rangkaian cara untuk mengerjakan sholat Jumat dari awal sampai akhir.
  1. Menyegerakan pergi ke masjid untuk salat Jumat.
  2. Masuk ke masjid dengan mendahulukan kaki kanan dan berdoa
  3. Menjaga adab di dalam masjid antara lain a) menjaga kebersihan dan tidak mengotori masjid dan b) tidak berdiam diri bagi orang yang sedang junub dan haid.
  4. Dianjurkan melakukan salat sunah Tahiyatul Masjid. Salat Tahiyatul Masjid adalah salat dua rakaat yang dikerjakan sebagai penghormatan ketika kita memasuki masjid.
  5. Dianjurkan melakukan salat sunah lain sebelum azan dikumandangkan.
  6. Ketika masuk waktu salat Zuhur, muazin mengumandangkan azan. Ada masjid dengan muazin yang mengumandangkan satu kali azan salat Jumat. Ada juga yang mengumandangkan dua kali azan. Pada masjid yang mengumandangkan dua kali azan, setelah azan pertama, jemaah diberi kesempatan untuk melakukan salat sunah qabliyah Jumat. Selanjutnya muazin mengumandangkan azan kedua.
  7. Khatib menyampaikan dua khutbah di atas mimbar sambil berdiri. Khutbah pertama dan kedua dipisahkan dengan khatib duduk. Ketika khatib duduk, jemaah dianjurkan untuk berdoa. Waktu antara dua khutbah termasuk waktu mustajab untuk berdoa.
  8. Setelah khatib selesai berkhutbah, muazin mengumandangkan ikamah.
  9. Dalam pelaksanaan salat berjemaah, meluruskan dan merapatkan saf (barisan) merupakan keutamaan dan kesempurnaan salat berjemaah, termasuk dalam salat jemaah Jumat.
  10. Salat Jumat dua rakaat dilaksanakan secara berjemaah dipimpin oleh seorang imam. Tata cara salat Jumat sama dengan salat fardu lain.
  11. Zikir dan berdoa sesudah salat Jumat.

Aktivitas Kelompok
1. Menurut kalian, apa keistimewaan hari Jumat? Ceritakan  pengalamanmu kegiatan pada malam dan siang hari Jumat!
Hari Jumat adalah tuannya semua hari dan hari yang paling agung. Bahkan bagi Allah, hari Jumat lebih agung dari pada hari raya Idulfitri dan Iduladha. Inilah keistimewaan hari Jumat. Pada malam dan siang hari Jumat, kita dianjurkan untuk membaca surah al-Kahfi. Kita juga dianjurkan untuk memperbanyak membaca selawat kepada Nabi saw. Kegiatan pada hari Jumat adalah ikut melaksanakan shalat jumat.
2. Untuk peserta didik laki-laki, ceritakan pengalamanmu melakukan salat Jumat!
a. Apa saja persiapan yang kalian lakukan sebelum salat Jumat?
1. Mandi lebih awal misalnya pagi hari sebelum berangkat kerja.
2. Memakai pakaian yang terbaik. Pakaian ini tidak selalu yang harganya mahal.
3. Mengenakan wangi-wangian. 
4. Menyegerakan diri berangkat ke masjid dan berjalan dengan tenang. 
5. Setibanya di masjid langsung menunaikan sholat sunah tahiyatul masjid dua rakaat, meskipun khatib sudah berkhutbah.
b. Bagaimana tata cara salat Jumat di sekitar tempat tinggalmu?
Membaca niat sholat Jumat.
Takbiratul ihram (Allahu akbar)
Membaca doa iftitah.
Membaca surah al-Fatihah.
Membaca surah pendek.
Ruku dengan tumaninah.
Itidal dengan tumaninah.
Sujud dengan tumaninah.
c. Menurut perkiraanmu, berapa banyak orang yang melakukan salat Jumat di sekitar tempat tinggalmu?
Salat Jumat dinilai sah jika yang berjemaah sebanyak 40 orang. Kaum muslimin yang ada disekitar saya kurang lebih 40-50 jamaah shalat jumat. daerah kami kebanyak bekerja di Kota sehingga pada saat shalat jumat mereka shalat di masjid-masjid dekat tempat kerja mereka.
d. Pernahkan kalian mengikuti salat Jumat dengan cara yang berbeda? 
Ceritakan kapan, di mana dan bagaimana perbedaannya?
Belum pernah
3. Untuk peserta didik perempuan, ceritakan pengalamanmu jika orang laki-laki melaksanakan salat Jumat! Apa yang kalian lakukan?
Melaksanakan sholat dhuhur di rumah. Tidak wajib mengerjakan salat Jumat bagi perempuan,

B. Salat Duha
Salat Duha termasuk salat sunah muakkad menurut sebagian ulama. Salat sunah muakkad artinya salat yang sangat dianjurkan untuk didirikan. Salat Duha termasuk salat sunah yang tidak pernah ditinggalkan Nabi saw.  Dari Abu Hurairah r.a., ia berkata: “Kekasihku (Rasulullah) berpesan kepadaku dengan tiga hal yang tidak pernah aku tinggalkan hingga aku meninggal nanti. Yaitu puasa tiga hari setiap bulan, salat Duha, dan tidur dalam keadaan sudah mengerjakan Salat Witir. (H.R. Bukhari)

Salat Duha dilakukan pada waktu duha. Waktu duha adalah waktu menjelang tengah hari. Sejak matahari mulai naik dan terasa panas hingga menjelang waktu zuhur. 

Anak-Anak, bagaimana tata cara salat Duha? Berikut tata cara salat Duha.
  1. Berwudu dan melakukan persiapan salat dengan memperhatikan kesucian badan, pakaian, dan tempat.
  2. Kalian boleh membiasakan salat Duha berjemaah ketika di sekolah dengan guru dan teman-teman. Boleh juga berjemaah dengan orang tua di rumah.  Salat Duha dianjurkan dilakukan sendiri ketika di rumah.
  3. Niat salat Duha. (Ushall) ii sunnatadh dhuhaa rak'ataini lillaahi ta'aalaa.Saya niat salat Duha dua rakaat karena Allah taala.
  4. Takbiratulihram
  5. Membaca Q.S. al-Fatihah/1.
  6. Membaca Q.S. asy-Syams/91 atau al-Kafirun/109 setelah al-Fatihah pada rakaat pertama.
  7. Melakukan rukuk, iktidal, sujud pertama, duduk di antara dua sujud dan sujud kedua seperti salat fardu.
  8. Membaca Q.S. al-Fatihah/1.
  9. Membaca Q.S. ad-Duha/93 atau al-Ikhlas/112 setelah al-Fatihah pada rakaat kedua. 
  10. Melakukan rukuk, iktidal, sujud pertama, duduk di antara dua sujud dan sujud kedua seperti salat fardu.
  11. Duduk dan membaca tasyahud akhir.
  12. Salam. 
  13. Salat Duha dilakukan paling sedikit dua rakaat dan paling banyak delapan rakaat. Ada juga ulama yang berpendapat paling banyak dua belas rakaat
  14. Membaca doa sesudah salat Duha.
Allaahumma innadh dhuhaa-a dhuhaa-uka walbahaa-a bahaa-uka wal jamaala jamaaluka wal quwwata quw watuka wal qudrata qudratuka wal 'ishmatta 'ishmatuk. Allaahumma in kaana rizqii fissamaa-i fa anzilhu wa in kaanafil ardhi fa-akhrijhu wa in kaana mu'assaran fayas sirhu wa in kaana haraaman fathahhirhu wa in kaana ba'iidan faqarribhu bihaqqi dhuhaa-ika wa bahaa-ika wa jamaalika wa quuwatika wa qudratika aatinii maa aataita 'ibaadakash shalihiin.

Artinya:
“Wahai Tuhanku, sesungguhnya waktu duha adalah waktu duha-Mu, keagungan adalah keagungan-Mu, keindahan adalah keindahan-Mu, kekuatan adalah kekuatan-Mu, penjagaan adalah penjagaan-Mu. Wahai Tuhanku, apabila rezekiku berada di atas langit maka turunkanlah, apabila berada di dalam bumi maka keluarkanlah, apabila sukar maka mudahkanlah, apabila haram maka sucikanlah, apabila jauh maka dekatkanlah dengan kebenaran duha-Mu, kekuasaan-Mu (Wahai Tuhanku), datangkanlah padaku apa yang Engkau datangkan kepada hamba-hamba-Mu yang saleh.”

Aktivitas Kelompok
1. Ceritakan pengalaman kalian mendirikan salat Duha di sekolah! 
Pengalaman saya melaksanakan shalat dhuha di sekolah dilaksanakan dengan semua teman satu kelas dengan imam Bapak Guru Agama.
2. Ceritakan pengalaman kalian mendirikan salat Duha di rumah
Say pernah melaksanakan shalat dhuha di rumah bersama bapak dan ibu.

C. Salat Tahajud
Salat Tahajud termasuk salat sunah muakkad. Salat Tahajud termasuk salat yang tidak pernah ditinggalkan Nabi saw. Nabi saw. memiliki kebiasaan tidur di awal malam setelah salat Isya. Beliau bangun di pertengahan malam untuk melakukan salat Tahajud. Nabi saw. ditanya seseorang, “Salat manakah yang paling utama setelah salat yang diwajibkan (salat lima waktu).” Rasulullah saw. menjawab, “Salat Tahajud.” (H.R. Muslim dari Abu Hurairah r.a.)

Anak-Anak, bagaimana tata cara salat Tahajud? Berikut tata cara salat  Tahajud.
  1. Berwudu dan melakukan persiapan salat dengan memperhatikan kesucian badan, pakaian, dan tempat.
  2. Niat salat Tahajud. Saya niat salat Tahajud dua rakaat karena Allah taala.
  3. Takbiratulihram.
  4. Membaca Q.S. al-Fatihah/1.
  5. Membaca Q.S. al-Kafirun/109 setelah al-Fatihah pada rakaat pertama.
  6. Melakukan rukuk, iktidal, sujud pertama, duduk di antara dua sujud dan  sujud kedua seperti salat fardu.
  7. Membaca Q.S. al-Fatihah/1.
  8. Membaca Q.S. al-Ikhlas/112 setelah al-Fatihah pada rakaat kedua. 
  9. Melakukan rukuk, iktidal, sujud pertama, duduk di antara dua sujud dan  sujud kedua seperti salat fardu.
  10. Duduk dan membaca tasyahud akhir.
  11. Salam. 
  12. Salat Tahajud dilakukan paling sedikit dua rakaat dan paling banyak tidak  terbatas. Salat Tahajud diakhiri dengan salat Witir (salat dengan bilangan  rakaat ganjil). Nabi saw. mengerjakan salat Tahajud tidak lebih dari 11 atau  13 rakaat dengan salat Witir. 
  13. Membaca doa sesudah salat Tahajud. 
Allahumma rabbana lakal hamdu anta qayyimussamaa waati wal ardi wa man fiihinna. Wa lakal hamdu anta malikus samaa waati wal ardhi wa man fiihina. Wa lakal hamdu anta nuurus samaawaati wal ardhi wa man fiihina. Wa lakal hamdu antal haqqu, wa wa’dukal haqqu, wa liqaa’uka haqqun, wa qaula haqqun, wal jannatu haqqun, wannaaru hoqqun, wannabiyyuuna haqqun, wa muhammadun shallallahu ‘alaihi wasallama haqqun wassaa’atu haqqun.

Allahumma laka aslamtu, wa bika aamantu, wa’alaika tawakkaltu, wa ilaika anabtu, wa bika khaashamtu, wa ilaika haakamtu, faghfirlii maa qaddamtu, wa maa akhkartu, wa maa asrartu, wa maa a’lantu, wa maa anta a’lamu bihiminni. Antal muqaddimu, wa antal mu’akhkhiru, laa ilaaha illaa anta, wa laa haula wa laa quwwata illaa billaah.

Artinya : 
“Ya Allah, milik-Mu lah segala puji. Engkaulah penegak langit dan bumi serta apa-apa yang ada di dalamnya. Milik-Mu lah segala puji. Milik-Mu lah kerajaan langit dan bumi dan apa-apa yang ada di dalamnya. MilikMu lah segala puji. Engkaulah cahaya langit dan bumi dan apa-apa yang ada di dalamnya. Milik-Mu lah segala puji. Engkaulah penguasa langit dan bumi. Milik-Mu lah segala puji. Engkaulah yang benar dan janjimu adalah benar. Pertemuan dengan-Mu adalah benar. PerkataanMu benar. Surga-Mu itu benar ada. Neraka itu benar ada. Para nabi itu benar. Nabi Muhammad saw. itu benar dan kiamat itu benar ada. 

Ya Allah, hanya kepada-Mu lah aku berserah diri. Hanya kepada-Mu lah aku beriman. Hanya kepada-Mu lah aku bertawakal. Hanya kepada-Mu lah aku Kembali. Hanya dengan-Mu lah aku menghadapi musuh dan hanya kepada-Mu lah aku berhukum. Maka ampunilah aku atas segala dosa yang telah aku lakukan dan yang mungkin akan aku lakukan, dosa yang aku lakukan sembunyi-sembunyi maupun terang-terangan. Engkaulah Yang Maha Terdahulu dan Engkaulah Yang Maha Terakhir. Tiada Tuhan selain Engkau. Tiada daya upaya dan kekuatan kecuali dengan (pertolongan) Allah.”

Aktivitas Kelompok
Ceritakan pengalaman kalian mendirikan salat Tahajud!
Orang yang rajin shalat tahajud akan mampu menghilangkan kecemasan akan rasa kosong, hampa, dan tidak mempunyai makna hidup. Karena dia menyadari hakikat kehidupan, dari mana dia berasal (min aina), ke mana dia akan menuju (ila aina), dan hidupnya agar terasa tentram.
Posted by Nanang_Ajim
Mikirbae.com Updated at: 8:15 PM

Ketika Kehidupan Telah Berhenti

A. Makna Hari Akhir
Hari akhir atau hari kiamat merupakan peristiwa hancurnya seluruh alam semesta dan segala isinya. Tidak ada satupun yang bisa selamat ketika hari itu terjadi. Sekalipun manusia membuat tempat persembunyian di bawah tanah atau membuat benteng yang kokoh. Tidak ada satupun yang bisa lolos darinya. Allah sudah menjelaskan tentang peristiwa hari kiamat ini di dalam Al-Qur’an surah al-Qari’ah. Perhatikan surah al-Qari’ah ayat 3-5 berikut ini!
Qariah
Terjemahnya:
Tahukah kamu apa hari kiamat itu? Pada hari itu manusia seperti laron yangberterbangan, dan gunung-gunung seperti bulu yang dihambur-hamburkan (QS. al-Qari’ah/101: 3-5).

1. Pengertian Beriman Kepada Hari Akhir
Iman artinya kepercayaan dan keyakinan. Jadi beriman kepada hari akhir adalah mempercayai dan meyakini sepenuh hati akan datangnya hari akhir/ hari kiamat. Percaya akan terjadinya hari kiamat termasuk kedalam rukun Iman yang kelima. Apabila tidak mempercayai akan datangnya hari kiamat, maka tidak bisa dikatakan orang yang beriman.

Aktivitasku
Jawablah pertanyaan berikut!
Mengapa kita harus beriman kepada hari akhir?
Kita harus beriman kepada hari akhir karena hari akhir merupakan salah satu rukun iman
Apakah akibatnya jika kita tidak beriman kepada hari akhir?
Manusia yang tidak meyakini kehidupan akhirat akan mengakibatkan dirinya kepada jurang yang menyengsarakan dirinya di akhirat kelak. 
Bagaimanakah sikap kalian terhadap orang yang tidak beriman kepada Allah dan hari akhir?
Kita harus mengingatkannya agar beriman kepada Allah dan hari akhir

2. Jenis dan Tanda-tanda Hari Akhir
Kiamat itu terbagi menjadi 2,yaitu kiamat sugra dan kiamat kubra.

a. Kiamat Sugra
Kiamat sugra artinya kiamat kecil, yaitu berakhirnya kehidupan seseorang atau sebagian makhluk hidup. Seperti kematian seseorang dan bencana alam yang terjadi.  Beberapa contoh kiamat kecil yaitu meninggalnya seseorang, gempa bumi, banjir, kebakaran, tsunami, gunung meletus, dan sebagainya. 

b. Kiamat Kubra
Kiamat kubra atau kiamat besar adalah hancurnya alam semesta beserta seluruh isinya. Kiamat kubra ditandai dengan ditiupnya terompet/sangkakala yang pertama oleh Malaikat Isrofil. Kapan terjadinya hari kiamat tersebut, tidak ada satupun manusia yang mengetahuinya selain Allah. Datangnya kiamat tidak usah kita hitung-hitung. Namun yang perlu dihitung- hitung adalah bekal apa yang sudah kita persiapkan untuk menghadapinya.

Tanda-tanda kiamat terbagi 2, ada tanda-tanda kecil dan ada tanda-tanda besar. Untuk mengetahuinya, berikut penjelasannya:

1) Tanda-tanda kecil yang menunjukkan akan datangnya hari kiamat, antara lain:
  • Munculnya berbagai fitnah
  • Banyak bermunculan nabi palsu
  • Banyaknya kebohongan dan kesaksian palsu
  • Perbuatan riba banyak terjadi
  • Anak yang durhaka kepada kedua orang tua.

2) Tanda-tanda besar datangnya hari kiamat, antara lain:a) 
  • Terbitnya matahari dari sebelah barat
  • Munculnya Daijjal
  • Turunnya Nabi Isa a.s.
  • Turunnya Imam Mahdi
  • Keluarnya Yakjuj dan Ma‘juj
  • Munculnya binatang melata di bumi
  • Munculnya dukhan (awan debu) asap di timur dan barat
  • Terjadinya gerhana di timur, barat, dan jazirah Arab.

Aktivitasku
Jawablah dan ceritakanlah di depan kelasmu secara bergantian.
Apakah yang kamu rasakan ketika mengetahui bahwa suatu saat kamu akan meninggal!
Saya akan menyiapkan bekal apa yang sudah kita persiapkan untuk menghadapinya yaitu amal sholeh atau kebajikan.
Apakah kamu telah siap, jika suatu saat kamu meninggal? Coba jelaskan!
Saya telah siap karena saya selalu beramal sholeh.
Apakah yang sudah kamu lakukan sebagai persiapan menghadapi kematian?
Mengerjakan amal-amal saleh, menjauhi perbuatan-perbuatan tercela, dan segera bertobat.

B. Kejadian Hari Akhir
Setelah hari kiamat terjadi maka roh manusia akan menjalani suatu perjalanan yang panjang. Di alam akhirat, manusia akan disidang untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya ketika di dunia. Ada beberapa tahapan di akhirat yang akan dilalui manusia untuk menerima balasan dari amal ibadahnya ketika di dunia. Berikut adalah tahapannya:

1. Yaumul Ba‘as
Yaumul Ba’as artinya hari kebangkitan, yaitu hari dibangkitkan seluruh manusia sejak Nabi Adam a.s. hingga manusia terakhir yang hidup. Proses kebangkitan manusia setelah peniupan sangkakala kedua.  Setiap manusia akan dibangkitkan sesuai kondisi kematiannya.

2. Yaumulmahsyar
Yaumulmahsyar artinya hari berkumpul, yaitu hari di mana manusia dikumpulkan di suatu tempat yang sangat luas.  Setiap orang akan mengingat segala dosa yang pernah dilakukan.

3. Yaumulhisab
Yaumulhisab artinya hari perhitungan, yaitu hari dihitungnya amal perbuatan manusia ketika hidup di dunia. Hari dihisabnya amalan baik dan amalan burukmanusia.

4. Yaumulmizan
Yaumulmizan artinya hari penimbangan, yaitu hari ditimbangnya catatan amal baik dan catatan amal buruk manusia. Semua perbuatan sewaktu di dunia harus dipertanggungjawabkan.

5. Yaumuljaza
Yaumuljaza artinya hari pembalasan, yaitu hari di mana manusia mendapatkan balasan atas perbuatannya ketika di dunia. Perbuatan baik akan mendapat balasan kebaikan, dan perbutan buruk akan mendapat siksaan dari Allah. 

Aktivitasku
Ceritakanlah dengan bahasamu sendiri perjalanan manusia di alam akhirat setelah meninggal!
Setiap makhluk yang bernyawa pasti akan merasakan kematian.  Maka bagi kaum yang beriman, kita wajib percaya bahwa kematian bukanlah akhir dari segalanya, tetapi justru awal mula kehidupan yang baru menuju akhirat.  Berikut ini adalah tahap-tahap yang akan kita lalui setelah kematian menuju hidup yang abadi di akhirat nanti.
  1. Alam kubur (alam barzah)
  2. Hari kebangkitan
  3. Padang Mahsyar
  4. Yaumul mizan (hari penimbangan amal baik dan amal buruk)
  5. Yaumul hisab (perhitungan amal)
  6. Jembatan Shirathol Mustaqim
  7. Surga. Surga adalah sebaik-baiknya tempat kembali. Di dalamnya tidak ada kesedihan dan kesengsaraan, melainkan hanya kebaikan dan kebahagiaan. 
  8. Neraka adalah tempat terakhir ini (neraka) adalah tempat penuh penderitaan sebagai balasan bagi orang-orang yang selalu berbuat keburukan.

C. Hikmah Beriman kepada Hari Akhir
1. Kalimat Tarji’
Bagi anak muslim yang berakal, setiap kejadian terdapat pelajaran yang bermakna. Kematian bisa menjadi nasehat dan pengingat bagi seseorang.  Seorang mukmin yang melihat kematian dianjurkan mengucapkan kalimat tarji’. Apakah kalimat tarji’ itu?
Inna
Artinya:
“Sesungguhnya kita milik Allah dan hanya kepada-Nya kita kembali.”

2. Hikmah Iman Kepada Hari Akhir
  1. Memotivasi manusia untuk taat dan ikhlas dalam  menjalankan perintah Allah Swt. Hanya ketaatan dan  keihklasan dalam beribadah yang akan mendatangkan  keselamatan di akhirat.
  2. Manusia selalu berhati-hati dalam bertindak.  Karena menyadari sekecil apapun perbuatan akan  dipertanggungjawabkan kelak.
  3. Memperbanyak amal ibadah. Hanya amal ibadah kita  yang akan menemani dihari akhir.
  4. Berusaha menjadi lebih baik dan tetap istiqamah dalam  kebaikan hingga ajal menjemput.
  5. Menunjukkan perilaku yang terpuji dalam kehidupan  sehari-hari. Akhlak terpuji merupakan amalan yang  paling berat timbangannya di akhirat

Aktivitasku
Tuliskan 5 perbuatan yang telah kalian lakukan sebagai bentuk wujud beriman kepada hati akhir!
  1. Senantiasa berhati-hati dalam menjalani kehidupan di dunia.
  2. Menuntut ilmu dengan sungguh-sungguh.
  3. Menghormati dan menjunjung tinggi martabat orangtua.
  4. Menjalankan setiap perintah dan menjauhi setiap larangan yang telah ditetapkan oleh Allah SWT.
  5. Memperbanyak pertemanan yang positif serta menghindari pertemanan yang dapat menjerumuskan kepada perbuatan dosa.
Posted by Nanang_Ajim
Mikirbae.com Updated at: 9:34 PM

Hidup Damai dalam Kebersamaan

A. Membaca Surah Ali ‘Imran/3: 64 dan Al-Baqarah/2: 256
Al-Qur’an memberikan penjelasan tentang perbedaan keyakinan tersebut. Al-Qur’an juga menjelaskan tata carabersikap terhadap teman yang berbeda keyakinan. Karena itulah kalian harus mampu mempelajari Al-Qur’an dengan benar dan utuh. Supaya bisa bersikap di tengah- tengah banyak perbedaan. Tentu kalian berharap bangsa ini tetap bersama dalam kebinnekaan.

1. Surah Ali ‘Imran/3: 64
Surah Ali ‘Imran artinya keluarga Imran. Surah ini terdapat pada urutan ke-3 dan berjumlah 200 ayat. Surah Ali ‘Imran tergolong Surah Madaniyah yang berisi pesan pokok tentang keimanan kepada Allah Swt., bukti-bukti kebenaran dan kekuasaan Allah, janji dan ancaman, juga kisah para teladan.
Surah Ali ‘Imran/3: 64
2. Surah Al-Baqarah/2: 256
Surah al-Bagarah artinya sapi betina surah ini terdapat pada urutan ke-2 setelahsurah al-Fatihah. Surah ini tergolong Surah Madaniyah yang menjelaskantentang pokok keimanan, bukti-bukti kebesaran Allah, sifat-sfat manusia,perintah dan larangan Allah serta janji dan ancaman Allah. Perhatikan bacaan Surah al-Baqarah/2: 256 berikut!
Surah Al-Baqarah/2: 256
Cara membaca Surah Ali ‘Imran/3: 64 dan Al-Baqarah/2: 256
Membaca Al-Qur’an harus sesuai dengan kaidah ilmu tajwid. Hal ini pentingkarena jika membaca Al-Qur’an tidak sesuai dengan kaidah ilmu tajwid akan berakibat kepada salah makna.

Aktivitasiku
1. Temukan hukum bacaan pada surah Ali Imran /3: 64 dan Al baqarah /2 : 256
2. Praktikkan cara membaca hukum tajwid pada surah Ali ‘Imran/3: 64 dan al-Baqarah/2: 256!

Surah Ali Imran /3: 64
Surah Ali Imran /3: 64
  1. Mad Jaiz munfashil karena mad thabi'i yang bertemu dengan hamzah, namun tidak dalam satu kata dibaca 4 - 5 harakat.
  2. Alif lam qomariyah karena alif lam sukun (ال) bertemu dengan salah satu huruf qamariah Kaf).
  3. Mad Thobii karena fathah tegak di atas huruf ta sehingga dipanjangkan dua harakat.
  4. Mad Thobii karena alif yang didahului fatah dipanjangkan dua harakat.
  5. Mad Thobii karena ada fatah berdiri di atas huruf lam dipanjangkan dua harakat.
  6. Mad wajib munfashil karena mad Thobii bertemu dengan hamzah dalam satu kata dipanjangkan 4 - 5 harakat'
  7. Mad Thobii karena alif yang didahului fatah dipanjangkan dua harakat
  8. Mad Thobii karena alif yang didahului fatah dipanjangkan dua harakat.
  9. Mad Thobii karena ada fatah berdiri di atas huruf lam dipanjangkan dua harakat.
  10. Mad Thobii karena alif yang didahului fatah dipanjangkan dua harakat.
  11. Mad Thobii karena alif yang didahului fatah dipanjangkan dua harakat.
  12. Mad Thobii karena alif yang didahului fatah dipanjangkan dua harakat.
  13. Mad Thobii karena alif yang didahului fatah dipanjangkan dua harakat.
  14. Idhar halqi karena tanwin fatah yang bertemu huruf halqi yaitu hamzah
  15. Mad Thobii karena alif yang didahului fatah dipanjangkan dua harakat.
  16. Idghom bigunnah karena ada tanwin fatah bertemu mim.
  17. Mad Thobii karena wau sukun didahului dhomah dipanjangkan dua harakat.
  18. Mad Thobii karena wau sukun didahului dhomah dipanjangkan dua harakat.
  19. Mad Thobii karena wau sukun didahului dhomah  dipanjangkan dua harakat.
  20. Ghunnah Musyaddadah karena nun bertasydid.
  21. Mad arid lissukun karena mad thobii bertemu huruf yang disukunkan karena waqaf

B.Mengartikan Surah Ali ‘Imran/3: 64 dan Al-Baqarah/2: 256
1. Mufradat (arti kata) surah Ali ‘Imran/3: 64
إِلٰى كَلِمَةٍتَعَالَوْايٰأَهْلَ الْكِتٰبِقُلْ
menuju kepada satu kalimat (pegangan)marilah (kita)wahai Ahli Kitabkatakanlah
أَلَّا نَعْبُدَوَبَيْنَكُمْبَيْنَنَاسَوَاءٍ
bahwa kita tidak menyembahdan kamuantara kamiyang sama
وَّلَا يَتَّخِذَشَيْئًاوَلَا نُشْرِكَ بِهٖإِلَّا اللّٰهَ
dan bahwa kita tidak menjadikandengan sesuatu pundan kita tidak mempersekutukan-Nyaselain Allah
مِّنْ دُوْنِ اللّٰهِۗأَرْبَابًابَعْضًابَعْضُنَا
selain Allahtuhan-tuhandan sebagian lain(antara) sebagian kita
مُسْلِمُوْنَبِأَنَّافَقُوْلُوا اشْهَدُوْافَإِنْ تَوَلَّوْا
adalah orang Muslimbahwa kamimaka katakanlah (kepada mereka), saksikanlahjika mereka berpaling

2. Perhatikan arti per kata Surah Al-Baqarah/2 : 256
قَدْ تَّبَيَّنَفِى الدِّيْنِۗلَا إِكْرَاهَ
sesungguhnya telah jelasdalam agamatidak ada paksaan
فَمَنْمِنَ الْغَيِّۚالرُّشْدُ
barang siapadengan jalan yang sesatjalan yang benar
وَيُؤْمِنْبِالطَّاغُوْتِيَّكْفُرْ
dan berimankepada Tagutingkar
الْوُثْقٰىبِالْعُرْوَةِفَقَدِ اسْتَمْسَكَبِاللّٰهِ
yang teguhdengan/kepada talimaka sungguh, telah berpegangiakepada Allah
عَلِيْمٌسَمِيْعٌوَاللّٰهُلَا انْفِصَامَ لَهَاۗ
Maha MengetahuiMaha MendengarAllahyang tidak akan putus

3. Mengartikan Surah Ali ‘Imran/3: 64 dan Surah al-Baqarah/2: 256
a. Surah Ali ‘Imran/3: 64
Qul yā ahlal-kitābi ta'ālau ilā kalimatin sawā`im bainanā wa bainakum allā na'buda illallāha wa lā nusyrika bihī syai`aw wa lā yattakhiża ba'ḍunā ba'ḍan arbābam min dụnillāh, fa in tawallau fa qụlusy-hadụ bi`annā muslimụn
Terjemahnya:
Katakanlah (Muhammad), “Wahai Ahli Kitab! Marilah (kita) menuju kepada satu kalimat (pegangan) yang sama antara kami dan kamu, bahwa kita tidak menyembah selain Allah dan kita tidak mempersekutukan-Nya dengan sesuatu pun, dan bahwakita tidak menjadikan satu sama lain tuhan-tuhan selain Allah. Jika mereka berpalingmaka katakanlah (kepada mereka), “Saksikanlah, bahwa kami adalah orang muslim.”(Q.S. Ali ‘Imran/3:64)

b. Surah Al-Baqarah/2: 256
Lā ikrāha fid-dīn, qat tabayyanar-rusydu minal-gayy, fa may yakfur biṭ-ṭāgụti wa yu`mim billāhi fa qadistamsaka bil-'urwatil-wuṡqā lanfiṣāma lahā, wallāhu samī'un 'alīm.
Terjemahnya:
Tidak ada paksaan dalam (menganut) agama (Islam), sesungguhnya telah jelas(perbedaan) antara jalan yang benar dengan jalan yang sesat. Barang siapa ingkarkepada Tagut dan beriman kepada Allah, maka sungguh, dia telah berpegang (teguh)pada tali yang sangat kuat yang tidak akan putus. Allah Maha Mendengar, Maha Mengetahui. (Q.S. al-Baqarah/2: 256)

C.Pesan Pokok Surah Ali ‘Imran/3: 64 dan Al-Baqarah/2: 256
1. Pesan Pokok Surah Ali ‘Imran/3: 64
Pesan-pesan Surah Ali-‘Imran/3: 64 yang sangat istimewa di antaranya adalah sebagai berikut:
  1. Persamaan (kalimatun sawa). Berperilaku santun itulah identitas muslim. Di mana pun dan kapan pun perilaku santun harus diterapkan.
  2. Tidak menyekutukan Allah. Menyekutukan Allah adalah dosa besar. Menyekutukan Allah artinya menjadikan makhluk Allah sebagai sesembahan atau tuhan.

2. Pesan Pokok Surah Al-Baqarah/2:256
Isi pokok Surah al-Bagarah menjelaskan tentang keimanan dan berbagai peristiwa keteladanan dalam keimanan. Termasuk pada ayat 256 ini menjelaskan etika keimanan. Adapun pesan-pesan pokok dalam surah al-Baqarah/2: 256 adalah:
  1. Tidak memaksa keyakinan lain. Anak muslim mengakui bahwa Allah telah menciptakan manusia dalamkeragaman. Pengakuan ini dibuktikan dengan sikap menerima atas perbedaan keyakinan. 
  2. Berpegang teguh pada agama Allah. Sebagai anak muslim harus yakin terhadap ajaran Allah. Tidak ada keraguan dalam Al-Qur’an. Kalian harus sungguh-sungguh meyakini kebenaran Agama Islam. Namun harus menerima terhadap keyakinan orang lain. 

Berdasarkan dua ayat di atas maka kalian harus memiliki sikap yang baik. Sikap baik tersebut di antaranya adalah sebagai berikut:
  1. Menyadari bahwa setiap individu memiliki hak yang berbeda
  2. Menghormati dan menghargai keyakinan orang lain
  3. Berdialog, berdiskusi dan burmusyawarah untuk mencapai kesepakatan
  4. Setuju dan bersikap terbuka tentang adanya perbedaan
  5. Kesadaran dan kejujuran

Sungguh indah pesan-pesan Al-Qur’an untuk kita semua. Dua ayat ini jika kita renungkan sungguh bangsa kita akan menjadi bangsa yang nyaman, aman dan damai. Semua pemeluk agama dan kepercayaan adalah bersaudara. Harus saling menghormati dan menghargai dalam perbedaan untuk bersama-sama membangun negeri tercinta ini.

Aktivitas Kelompok
Diskusikan
1. Bagaimana cara menciptakan kerukunan beragama?
2. Bagaimana menciptakan hidup tenang dan tenteram?
3. Ceritakan pengalaman kalian hidup bersama dengan tetangga!

Kerukunan antar umat beragama dapat diwujudkan dengan: 
  1. Saling tenggang rasa, saling menghargai, toleransi antar umat beragama.
  2. Tdak memaksakan seseorang untuk memeluk agama tertentu.
  3. Umat beragama diberi kebebasan beribadah sesuai dengan agama masing- masing.

Bagaimana menciptakan hidup tenang dan tenteram?
Bersikap toleran terhadap orang lain. Dengan cara  menerima dan menghargai segala bentuk perbedaan dan berpegang tuguh kepada Allah dengan sungguh-sungguh menjalankan perintah Allah
Posted by Nanang_Ajim
Mikirbae.com Updated at: 7:16 PM

Bab 1 Menyayangi Anak Yatim

A. Membaca Sural Al - Maun
Al-Quran menyebut yatim dalam beberapa ayat dan surat. Tentu ini menunjukkan bahwa Allah sangat memperhatikan anak yatim. Salah satunya adalah Surah al-Ma’Un. Pada pelajaran ini kita akan mempelajari Surah al-Ma’Un. Surah al-Ma’Un artinya barang yang berguna, jumlah ayatnya ada tujuh. Surah ini berada pada urutan ke-107 dan termasuk Surah Makkiyah. Ayo kita mulai membaca diawali dengan isti’azah dan basmalah.
Al Maun
1. Mengenal hukum bacaan mim sukun dalam Surah al-Ma’Un
Hukum mim sukun dibagi menjadi tiga yaitu: ikhfa’ syafawi, izgam mutama Silain, dan izhar safawi.

1. Ikhfa’ safawi
Ikhfa’ artinya samar, sedangkan syafawi artinya bibir. Disebut ikhfa’ syafawiapabila ada huruf “ mim” sukun berhadapan dengan huruf “ba”. Huruf ikhfa’ syafawi hanya satu yaitu huruf “ba”. Cara membaca ikhfa’ syafawi yaitu dengan suara yang samar antara mim dan ba’ pada bibir. Kemudianditahan kira-kira dua harakat/ketukan seraya mengeluarkan suara ikhfa’ daripangkal hidung. Perhatikan contoh berikut! Bacalah dengan benar sesuai dengan hukum tajwid!
Ikhfa’ safawi
2. Izgam mutama Silain
Izgam mutamasilain disebut juga izgam misli. Misli artinya sama baik sifatnya maupun makhrajnya. Yaitu mim sukun bertemu dengan huruf mim. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa disebut izgam misli apabila ada mim sukun bertemu dengan huruf mim. Cara membacaya adalah memasukkan huruf mim ke dalam huruf mim disertai dengan suara gunnah sekitar dua ketukan atau harakat. Perhatikan bacaan berikut!
Izgam mutama Silain
3. Izhar syafawi
Izhar artinya jelas, sedangkan syafawi artinya bibir. Disebut izhar syafawi apabila mim sukun bertemu dengan salah satu huruf hijaiah selain huruf mim dan ba . Dengan demikian seluruh huruf hijaiah selain mim dan ba adalah huruf izhar syafawi. Cara membacanya dengan jelas di bibir dan mulut tertutup tanpa dipanjangkan. Agar lebih jelas perhatikan contoh berikut ini!
Izhar syafawi
Aktivitasku
  1. Temukan hukum tajwid yang lain dalam Surah al-Ma'Un!
  2. Carilah hukum bacaan ikhfa safawi, Izgam mutama Silain, dan Izhar syafawi salam Al Quran !

Hukum Tajwid Surah al Ma'Un

AYAT 1

  1. أَرَأَيْتَ : Mad layin, karena ada tanda baca fatkkhah bertemu dengan huruf ya mati. Cara membacanya sekedar lunak dan lemas.
  2. بِالدِّينِ : Mad arid lisukun, karena ada waqaf yang sebelumnya ada huruf mad thabi’i. Cara membacanya boleh panjang 4 harakat atau lebih dan juga boleh dua harakat.

AYAT 2

  1. عُّ الْيَتِيمَ : Al qomariah, karena ada huruf ال bertemu dengan huruf YA.  Cara membacanya harus terang dan jelas.
  2. الْيَتِيمَ : Mad arid lisukun, karena ada waqaf yang sebelumnya ada huruf mad thabi’i. Cara membacanya boleh panjang 4 harakat atau lebih dan juga boleh dua harakat.

AYAT 3

  1. مِ الْمِسْكِينِ : Al qomariah, karena ada huruf ال bertemu dengan huruf MIM. Cara membacanya harus terang dan jelas.
  2. الْمِسْكِينِ : Mad arid lisukun, karena ada waqaf yang sebelumnya ada huruf mad thabi’i. Cara membacanya boleh panjang 4 harakat atau lebih dan juga boleh dua harakat.

AYAT 4

  1. فَوَيْلٌ : Mad layin, karena ada tanda baca fatkkhah bertemu dengan huruf ya mati. Cara membacanya sekedar lunak dan lemas.
  2. لِّلْمُصَلِّينَ : Mad arid lisukun, karena ada waqaf yang sebelumnya ada huruf mad thabi’i. Cara membacanya boleh panjang 4 harakat atau lebih dan juga boleh dua harakat.

AYAT 5

  1. هُمْ عَن : Idhar safawi, Idhar safawi, karena ada huruf mim mati/sukun bertemu dengan huruf AIN. Cara membacanya terang di bibir dengan mulut tertutup.
  2. عَن صَلَا : Ikhfa haqiqi, karena ada dhommah tain bertemu dengan hurud SYOT. Cara membacanya samar-samar membentuk huruf SYOT.
  3. تِهِمْ سَا : Idhar safawi, Idhar safawi, karena ada huruf mim mati/sukun bertemu dengan huruf SIN. Cara membacanya terang di bibir dengan mulut tertutup.
  4. سَاهُونَ : Mad arid lisukun, karena ada waqaf yang sebelumnya ada huruf mad thabi’i. Cara membacanya boleh panjang 4 harakat atau lebih dan juga boleh dua harakat.

AYAT 6

  1. هُمْ يُرَ : Idhar safawi, Idhar safawi, karena ada huruf mim mati/sukun bertemu dengan huruf YA. Cara membacanya terang di bibir dengan mulut tertutup.
  2. يُرَاءُونَ : Mad wajib, karena ada huruf mad thabi’i bertemu dengan huruf hamzah dalam satu kalimat. Cara membacanya panjang 5 harakat.
  3. ءُونَ : Mad arid lisukun, karena ada waqaf yang sebelumnya ada huruf mad thabi’i. Cara membacanya boleh panjang 4 harakat atau lebih dan juga boleh dua harakat.

AYAT 7

  1. وَيَمْنَعُو : Idhar safawi, Idhar safawi, karena ada huruf mim mati/sukun bertemu dengan huruf NUN. Cara membacanya terang di bibir dengan mulut tertutup.
  2. الْمَا : Al qomariah, karena ada huruf ال bertemu dengan huruf MIM.  Cara membacanya harus terang dan jelas.
  3. الْمَاعُونَ : Mad arid lisukun, karena ada waqaf yang sebelumnya ada huruf mad thabi’i. Cara membacanya boleh panjang 4 harakat atau lebih dan juga boleh dua harakat.

B. Menulis Surah al Ma'Un
Aktivitasku
Tulislah salah satu ayat pada Surah al Ma'Un dengan tulisan indah atau kaligrafi !
Kaligrafi
C. Mengartikan Surah al Ma'Un
Bacalah dengan teliti dan perhatikan makna setiap kata, karena ini membantu memahami Al Quran.

1. Terjmah kata Surah al Ma'Un
Ayat 1.
 بِالدِّيْنِۗ يُكَذِّبُالَّذِيْ أَرَأَيْتَ
agama.mendustakan(orang) yangTahukah kamu
Ayat 2.
 الْيَتِيْمَۙ يَدُعُّالَّذِيْفَذٰلِكَ
anak yatimmenghardikorang yangMaka itulah
Ayat 3.
الْمِسْكِيْنِۗ عَلٰى طَعَامِوَلاَ يَحُضُّ
orang miskinmemberi makandan tidak mendorong
Ayat 4.
لِّلْمُصَلِّيْنَۙ فَوَيْلٌ
orang-orang yang shalatmaka celakalah
Ayat 5.
 سَاهُوْنَۙعَنْ صَلاَتِهِمْ الَّذِيْنَ هُمْ
lalaiterhadap shalatnyayang mereka itu
Ayat 6.
يُرَاءُوْنَۙ الَّذِيْنَ هُمْ
berbuat ria(juga) orang-orang yang
Ayat 7.
الْمَاعُوْنَؑ وَيَمْنَعُوْنَ
(memberikan) bantuandan enggan

2. Terjamah ayat pada Surah al-Ma'Un
Dengan nama Allah Yang Maha Pengasih dan Penyayangبِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم
1.Tahukah kamu [orang] yang mendustakan agama?أَرَأَيْتَ الَّذِي يُكَذِّبُ بِالدِّينِ
2,Maka itulah orang yang menghardik anak yatim,فَذَٰلِكَ الَّذِي يَدُعُّ الْيَتِيمَ
3.dan tidak menganjurkan memberi makan orang miskin.وَلَا يَحُضُّ عَلَىٰ طَعَامِ الْمِسْكِينِ
4.Maka celakalah bagi orang-orang yang salat,فَوَيْلٌ لِلْمُصَلِّينَ
5.[yaitu] orang-orang yang lalai dari salatnya,الَّذِينَ هُمْ عَنْ صَلَاتِهِمْ سَاهُونَ
6.yang berbuat riya,الَّذِينَ هُمْ يُرَاءُونَ
7.dan enggan [memberikan] bantuan.وَيَمْنَعُونَ الْمَاعُونَ

D. Pesan pokok Surah al-Ma'Un
1. Asbabunnuzul Surah al-Ma'Un
Sebab turun Surah al-Ma’Un ayat 1-3 menyebutkan bahwa ada orang yang identitasnya diperselisihkan oleh para perawi, yaitu: Abu Sufyan, Abu Jahal, Al-Ash Ibn Walid atau orang lain, yang setiap minggu menyembelih seekor unta. Suatu ketika ada anak yatim yang datang meminta sedikit daging yang disembelih. Namun mereka menghardik dan mengusir anak yatim tersebut.

Dalam riwayat lain diceritakan dari Ibn Abbas bahwa pada masa Rasulullah ada sekelompok orang munafik yang rajin mengerjakan ibadah salat. Namun salatnya tidak diniatkan karena Allah Swt. melainkan karena ingin dilihat dan dipuji orang lain. Ketika dilihat orang lain, mereka terlihat knusyuk mengerjakan salat, tetapi ketika tidak dilihat orang lain, mereka salat seenaknya bahkan sering menyepelekan dan meninggalkannya. Allah tidak suka kepada orang-orang

2. Pesan indah Surah al-Ma’an
Surah al-Ma’Un memberikan pesan-pesan yang indah supaya menghindari perilaku tercela. Surah al-Ma’Un menyebutnya sebagai pendusta agama. Berikut ini adalah pesan-pesan Allah di dalam Surah al-Ma’Un;

Ayat ke-1:
Pada ayat ini Allah menanyakan kepada Nabi Muhammad, “Apakah engkau tahu orang-orang yang mendustakan agama? Pendusta agama juga disebut sebagai ingkar terhadap hari kiamat. Meskipun pertanyaan ditujukan kepada Nabi Muhammad namun memiliki pemahaman bahwa kita harus merenungi pertanyaan tersebut. Pertanyaan itu memberi isyarat supaya kita memperhatikan atas jawaban tersebut.

Ayat ke-2:
Para pendusta agama adalah orang-orang yang menghardik anak yatim. Yaitu mereka yang menyakiti hatinya, berbuat zalim kepada mereka, dan menggunakan hak mereka secara tidak adil, serta tidak peduli terhadap hidup mereka.

Ayat ke-3: 
Dan tidak ada keinginan untuk memberikan makanan kepada orang miskin.Yaitu mereka yang tidak memiliki kecukupan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Segeralah berbagi kepada siapapun khususnya fakir miskin di sekililing kita. Jangan membiarkan tangan kita terbelenggu atau berat membantu orang lain.

Ayat ke-4:
Maka binasa dan celaka orang yang salat tetapi memiliki perilaku tercela. Allah mengancam orang yang salat tapi tidak sampai ke hatinya. Dia rukuk, sujud, dan menyebut nama Allah tetapi tidak mencerminkan akhlak yang baik. Seharusnya semakin khusyuk salatnya maka semakin terpuji akhlaknya.

Ayat ke-5:
Yaitu orang yang lalai terhadap salatnya, di antaranya adalah malas-malasan, menyepelekan salat, mengerjakan di luar waktu yang ditetapkan, dan tidak memenuhi ketentuan-ketentuan. Mereka hanya sekedar salat untuk menggugurkan kewajiban saja.

Ayat ke-6:
Mereka orang-orang yang berbuat ria. Mereka beribadah dan salat semata ingin mendapatkan pujian dari orang lain. Mereka tidak ikhlas mengabdi kepada Allah. Ibadah yang diikuti dengan perbuatan ria sangatlah rugi.

Ayat ke-7:
Mereka juga enggan memberikan bantuan kepada sesama. Walaupun hanya sekedar meminjamkan barang untuk keperluan sehari-hari.

Nah, kalian telah mempelajari penjelasan surah al-Maun. tentunya kalian telah memahami pesan indah yang terkandung dalam setiap ayatnya. adapun pesan yang terkandung dalam surah al maun antara lain adalah;
  1. Manusia harus memiliki kepedulian terhadap anak yatim
  2. Hendaknya manusia memiliki rasa empati terhadap fakir miskin
  3. Salat dengan khusyuk semata-mata karena Allah al-Ma’Un

Aktivitasku
Ceritakan pengalaman yang indah tentang berbagi kepada tetangga, teman, atau saudara !
Pada waktu istirahat disekolah aku sedang makan makananku dari rumah. Saat itu temanku datang, ia ingin makan tetapi ia tidak memliki uang jajan atau bekal. Saat itu lah akus aling berbagi makanan dengan temanku.

Apa yang harus kalian lakukan terhadap anak yatim? Banyak hal yang bisa dilakukan untuk membantu mereka, di antaranya adalah sebagai berikut. 
  1. Menyayangi mereka dengan tulus
  2. Memberikan kebutuhan pokok
  3. Mengasuh dan membimbing
Posted by Nanang_Ajim
Mikirbae.com Updated at: 6:01 PM

Lebih Dekat dengan Nama Nama Allah

A. Mengenal Nama Nama Allah Melalui Asmaulhusna
Anak saleh harus dekat dengan Allah dan harus mengenal lebih dekat kepada Allah. Salah satunya dengan cara mengenal lebih dekat nama-nama Allah. Semakin kalian mengenali Allah maka kalian akan semakin dekat dengan Allah. Diharapkan semakin kuat mendekati Allah dengan melaksanakan perintah- perintah-Nya maka juga semakin jauh meninggalkan larangan Allah.

Nama-nama indah Allah, semuanya mengacu kepada sifat-sifat-Nya. Nama- nama indah inilah yang dikenal dengan nama asmaulhusna. Nama-nama indah ini dinyatakan Allah di dalam Al-Qur’an, antara lain dalam surah al-A’raf ayat 180.
Ayat 1
Terjemahnya:
“Dan Allah memiliki Asma‘ul-husna (nama-nama yang terbaik), maka bermohonlah kepada-Nya dengan menyebutnya Asma‘ul-husna itu dan tinggalkanlah orang-orang yang menyalahartikan nama-nama-Nya. Mereka kelak akan mendapat balasan terhadap apa yang telah mereka kerjakan.” (Q.S. al-A’raf/7:180)

Nama-nama indah Allah juga terdapat di dalam Q.S. al-Hasr/59: 24, “Dialah Allah Yang Menciptakan, Yang Mengadakan, Yang Membentuk Rupa, Dia memiliki nama-nama yang indah. Apa yang di langit dan di bumi bertasbih kepada-Nya. Dan Dialah Yang Mahaperkasa, Mahabijaksana.” (Q.S. al-Hasr/59:24)

1. Al-Qawiyyu
Dialah Allah yang Maha Kuat dan tidak satu makhlukpun yang mampu mengalahkan-Nya. Dialah Allah A/-Qawiyyu yang memiliki kekuatan di atas segalanya. Dengan kekuatannya Dia mengawasi dan mengatur segala sesuatu yang telah diciptakan. Allah memiliki kekuatan untuk menghancurkan dan membangun kembali apa yang telah luluh lantak.

Untuk membuktikan keyakinan kepada Allah yang memiliki sifat a/-Qawiyyu kalian harus meneladani. Seperti dalam pesan Rasulullah Saw. bahwa“mukmin yang kuat lebih disenangi daripada mukmin yang lemah.” Adapun contoh-contoh lain adalah sebagai berikut:
  1. Jika memiliki kekuatan berupa kecukupan harta maka bantulah yang lemah atau miskin;
  2. Tidak memamerkan dan menunjukkan kekuatan harta di hadapan orang miskin;
  3. Jika memiliki ilmu maka amalkanlah dan tidak memamerkan ilmu di hadapan orang yang rendah hati.

Aktivitasku
Buatlah kaligrafi asmaulhusna al-Qawiyyu!
Kaligrafi
2. Al-Qayyam
Allah memiliki nama a/-Qayyum yang artinya Allah Swt. berdiri sendiri dan tidak membutuhkan bantuan makhluk-Nya. Allah yang mengurus dan mengatur segala sesuatu yang menjadi kebutuhan makhluk-Nya, sebagaimana firman- Nya, “Allah, tidak ada tuhan selain Dia. Yang Mahahidup, Yang terus-menerus mengurus (makhluk-Nya).” (Q.S. Ali ‘Imran/3: 2)

Al-Qayyam juga berarti Allah yang mengurus seluruh alam raya ini sendiri dan tidak membutuhkan apa pun dari makhluk-Nya. Dia yang menegakkan bumi dan langit, membuat bumi dan bulan mengitari matahari, menciptakan langit yang berdiri kokoh tanpa tiang, dan mengurus kebutuhan seluruh makhluk hidup-Nya. Semua dilakukan tanpa meminta bantuan kepada siapa pun. 

Sifat ini memberikan keteladanan kepada kita, di antaranya adalah sebagai berikut:
1. Tidak menggantungkan hidup kepada orang lain
2. Memiliki keterampilan untuk kebutuhan diri sendiri
3. Memiliki kepedulian kepada orang lain

Anak muslim harus gemar dan terbiasa membantu orang lain. Jika ada yang terkena musibah, hatinya bergetar, tangan dan raganya tergerak untuk membantu.

Aktivitasku
1. Ceritakan pengalaman kalian saat mengerjakan tugas secara mandiri!
2. Keterampilan apa yang sudah kalian miliki untuk membantu orang tua?
Saat belajar dan mengerjakan tugas di rumah saya selalu mengerjakan sendiri. Saya hanya minta bantuan kepada kakak jika ada pelajaran yang belum paham. Belajar mandiri dapat memupuk tanggung jawab, meningkatkan keterampilan, memecahkan masalah, mengambil keputusan, berfikir kreatif, berfikir kritis, menumbuhkan percaya diri yang kuat

3. Al-Muhyi
Dialah Allah Swt. yang memiliki sifat a/-Muhy/, artinya Maha Menghidupkan.Dialah Allah yang memberi kehidupan kepada seluruh makhluk-Nya. Firman Allah Swt. dalam Q.S. ar-Rum/30: 50:
Arrum
Terjemahnya:
“Maka perhatikanlah bekas-bekas rahmat Allah, bagaimana Allah menghidupkan bumi setelah mati (kering). Sungguh, itu berarti Dia pasti (berkuasa) menghidupkan yang telah mati. Dan Dia Mahakuasa atas segala sesuatu.” (Q.S. ar-Rum/30: 50)

Ayat tersebut menunjukkan bahwa Dialah Allah yang Maha menghidupkan segalanya. Allah juga akan menghidupkan kembali manusia yang telah mati dan membangkitkanya kelak di akhirat. Termasuk badan kalian bisa bergerak dengan leluasa, semua karena kekuasaan Allah. Sebagai anak saleh tentunya bisa mengambil pelajaran dari sifat ini. Diantaranya agar bangkit dan termotivasi untuk berlomba-lomba dalam kebaikan.

Aktivitasku
Tulislah sebuah pengalaman tentang orang-orang yang diselamatkan Allah dari musibah!
Penyakit yang diderita seseorang tentu merupakan cobaan dari Allah SWT, atau mungkin azab. Ketika saya menderita suatu penyakit, satu yang menjadi kunci bagi saya untuk dapat menerima cobaan itu, yaitu ' tidak mengeluh '. Karena, seseorang yang tidak mengeluh ketika sedang menerima cobaan dari Allah, maka ia akan mendapat keringanan siksa neraka. Saya meyakini, Allah tidak akan membiarkan hamba-Nya dalam kesusahan, pada akhirnya Dia akan memberikan pertolongan dan kenikmatan.

4. Al-Mumit
Dialah Allah yang Maha Mematikan atau a/-Mumit. Allah yang menakdirkan kematian bagi makhluk yang ditetapkan kematian, Allah juga yang mematikan dengan menahan nyawa, bagai jasad yang dikehendaki. Sebagaimana firman Allah yang artinya, "Maka Dia tahanlah jiwa (orang) yang telah Dia tetapkan kematiannya dan Dia melepaskan jiwa yang lain sampai waktu yang ditentukan. Sesungguhnya pada yang demikian itu terdapat tanda-tanda kekuasaan Allah bagi kaum yang berpikir."(Q.S. az-Zumar/39: 42)

Kematian adalah gerbang menuju kebahagiaan abadi. Jika ingin bahagia, maka kita harus mengikuti perintah Allah dan rasul-Nya. Misalnya, rajin salat, rajin membaca Al-Qur’an, hormat kepada orang tua dan guru, senang mendamaikan, besikap ramah penuh kasih sayang dan sikap terpuji lainya. Kemudian, jauhi yang dilarang oleh Allah dan rasul-Nya, misalnya mencuri, berkelahi, mencemooh, menggunjing, menyakiti orang lain,dan sebagainya.

Aktivitasku
Buatlah kaligrafi yang indah dengan Asmaulhusna
Al-Mumit
5. AL-Bais
Al-Ba'is berarti Allah Maha Membangkitkan. Allah yang akan membangkitkansemua manusia dari alam kubur. Allah akan menghidupkan kembali makhluk-makhluk-Nya yang telah mati. A/-Ba‘is juga berarti Allah yang memberikankekuatan untuk menggerakan benda-benda yang diam dan menampakkan benda-benda yang tersembunyi.

Sebagai anak muslim harus mengambil keteladanan dari sifat Allah a/-Ba‘is. Keteladanan yang dimaksud yaitu:
  1. Meyakini kebenaran hari kebangkitan. Sehingga terbentuk sikap terpuji dan menyenangkan orang lain.
  2. Peduli untuk menghidupkan orang lain dengan mengajar ilmu yang bermanfaat untuk bekal dunia akhirat.
  3. Terbiasa menanamkan rasa percaya diri dan semangat juang kepada orang lain.

Aktivitasku
Buatlah daftar kegiatan untuk membantu teman-teman yang malas belajar!

Cara membantu teman yang malas belajar adalah :
  1. Mengajak teman belajar kelompok.
  2. Membuat jadwal belajar bersama secara teratur sesuai kemampuan
  3. Membahas bersama mengenai kesulitan yang dihadapi teman tersebut.

B. Ayo Membiasakan Perilaku Terpuji Asmaulhusna
Mengenal nama-nama Allah membuat kalian semakin mencintai-Nya. Semakin kalian mempelajari maka semakin cinta pula kalian kepada Allah. Dengan mencintai Allah, kalian akan sungguh-sungguh dalam melaksanakan perintah Allah dan menjauhi segala larangan-Nya. Ayo, kalian praktikkan nilai-nilai akhlak terpuji untuk hidup sehari-hari. Di antaranya adalah sebagai berikut:
  1. Biasakan menjadi pribadi yang rendah hati dan jauhi kesombongan. Pribadi rendah hati akan membuat hati menjadi lapang dan tidak mudah marah.
  2. Mulailah melakukan aktivitas secara mandiri dan tidak bergantung kepada manusia. Jika ada masalah dekatilah Allah dengan rajin beribadah.
  3. Sadarilah bahwa hidup kita akan dipertanggungjawabkan di sisi Allah. Karena itu janganlah menyepelekan kesalahan walau kecil. Tidak ada kesalahan kecil jika dilakukan terus-menerus maka akan menjadi kesalahan yang besar.
  4. Bersemangatlah dalam belajar dan tidak mudah menyerah. Kesuksesankalian dimulai dari sekarang.

Aktivitasku
Tuliskan perilaku terpuji yang akan kalian lakukan sebagai bukti mengimani asmaulhusna!
Salah satu manfaat mengetahui asmaul husna ini adalah untuk memudahkan kita dalam meneladani sifat-sifat Allah dalam kehidupan sehari-hari. Berikut adalah contoh perilaku yang mencerminkan asmaul husna:
  1. al qawiyyu berarti maha kuat, cara kita meneladani Allah yang memiliki sifat Al qowiyyu adalah seperti ketika kita menerima musibah atau cobaan, retap kuat mengahadapinya dan beristiqamah
  2. al-Qayyūm adalah Allah Swt. hidup sendiri dan Dia  Maha Mengatur dan memenuhi segala kebutuhan  makhluk-Nya. Contoh sikap meneladaninya adalah merapikan tempat tidur, menyiapkam peralatan sekolah sendiri, dan mencari sendiri pakaian sekolah.
  3. al-Muhyi adalah Maha Menghidupkan, Dialah  Allah yang memberi kehidupan kepada seluruh  makhluk-Nya. Contoh sikap  meneladaninya adalah memelihara dan menjaga kelestarian alam, senantiasa menebarkan kebaikan di muka bumi, dan senantiasa menghidupkan persaudaraan dan kasih sayang dengan silaturahim, dan senantiasa menghidupkan suasana dengan membaca Al Quran.
  4. al-Mumīt adalah Allah yang Maha mematikan, Allah yang menakdirkan kematian bagi makhluk yang ditetapkan kematian, Allah juga yang mematikan dengan menahan nyawa, bagai jasad yang dikehendaki Contoh perilaku yang sesuai dengan Al-Mumit adalah ikhlas dan tawakal kepada Allah SWT saat dilanda kesedihan karena kematian orang terdekat. Contoh perilaku yang sesuai dengan Al-Mumit adalah ikhlas dan tawakal kepada Allah SWT saat dilanda kesedihan karena kematian orang terdekat. 
  5. al-Bā’iś adalah Allah Maha Membangkitkan. Allah yang akan membangkitkan semua manusia dari  alam kubur. Contoh perilaku yang sesuai dengan Al-Bais adalah Mengekang hawa nafsu untuk tidak melanggar larangan-larangan Allah, ikut menegakkan amar ma'ruf nahi mungkar, dan embunuh semua perilaku buruk yang ada pada diri kita

Aktivitas Kelompok
  1. Buat kelompok terdiri dari 4 sampai 5 orang.
  2. Masing-masing kelompok menulis nama ketua dan anggota.
  3. Setiap kelompok mendapatkan satu nama asmaulhusna.
  4. Kemudian setiap satu anak menyebutkan satu makna perilaku yangsesuai dengan asmaulhusna. 
  5. Kemudian menempelkan pada kertas atau media lain yang mudah.
Posted by Nanang_Ajim
Mikirbae.com Updated at: 3:02 PM