Home » , , » Tata Krama Di Lingkungan Masyarakat

Tata Krama Di Lingkungan Masyarakat

Tata krama adalah aturan berperilaku dan bersikap dalam kehidupan sehari-hari. Manfaat tata krama yaitu menjadi lebih menghargai dan menghormati orang lain. Tata krama terdiri dari kata "tata" dan "krama". Tata berarti aturan, norma, atau adat. Krama berarti sopan santun, perilaku santun, tingkah laku yang santun, bahasa yang santun, tindakan yang santun. Tata krama adalah aturan kehidupan yang mengalir dalam hubungan antar manusia. Selain itu, tata krama juga berkaitan erat dengan etika. Perilaku seseorang yang beretika artinya, orang tersebut memiliki tata krama.

A, Tata Krama terhadap Pemeluk Agama Lain
Tata krama dapat dilakukan dengan berbagai cara. salah satunya adalah menghormati tetangga yang berbeda agama. Indonesia adalah negara yang memiliki keberagaman agama, suku, dan budaya. Kita sebagai bangsa Indonesia harus menghargai keberagaman tersebut. Salah satu caranya yaitu dengan menghormati orang lain yang berbeda agama. Hal tersbut merupakan contoh toleransi antar umat beragama.

Ayo Berdiskusi
Contoh sikap toleransi kehidupan beragama dengan tetangga antara lain sebagai berikut :
  1. Bergaul dengan semua teman tanpa membedakan agamanya. 
  2. Menghargai dan menghormati perayaan hari besar keagamaan umat lain. 
  3. Tidak menghina dan menjelek-jelekkan ajaran agama lain. 
  4. Memberikan kesempatan kepada teman yang berbeda agama untuk beribadah sesuai agamanya masing-masing.
  5. Memberikan rasa aman kepada umat lain yang sedang beribadah. 
  6. Tidak memaksakan kehendak kepada orang lain.
  7. Menjaga silaturahmi dengan tetangga yang berbeda agama.
  8. Menolong tetangga beda agama yang sedang kesusahan.

B. Tata Krama Bertetangga
Tetangga adalah orang-orang yang tinggal di dekat rumah kita. Setiap hari kita akan bertemu dan saling berkomunikasi dengan tetangga. Dengan demikian hubungan kita dengan tetangga tetap baik. 
Tetangga
1. Tata Krama Meminjam Sesuatu Kepada Tetangga
Manusia merupakan makhluk sosial. Tinggal berdekatan dengan tetangga membuat kita dapat saling meminta pertolongan. Terkadang kita perlu meminjam benda atau peralatan kepada tetangga. Saat meminjam sesuatu kita harus menerapkan tata krama yang berlaku. Beberapa tata krama meminjam kepada tetangga antara lain sebagai berikut :
  • Jelaskan mengapa anda meminjam benda/barang tersebut.
  • Pinjamlah benda dengan santun.
  • Jangan memaksa jika si pemilik benda/barang tidak mengijinkan.
  • Gunakan barang pinjaman dengan baik.
  • Kembalikan benda/barang sesuai waktu yang telah kamu janjikan.
  • Kembalikan benda/barang dalam keadaan baik.
  • Mengucapkan terima kasih kepada pemilik benda/barang.

2. Hal-Hal yang Dapat Mengganggu Tetangga 
Kita wajib menghormati dan menjaga kerukunan dengan tetangga. Untuk menjaga kerukunan kita tidak boleh saling mengganggu. Misalnya ketika kita membunyikan radio, televisi atau memutar musik dengan volume yang terlalu keras tentunya akan mengganggu tetangga yang lain.

3. Kewajiban Terhadap Tetangga.
Selain menghormati dan menjaga kerukunan kita juga perlu melaksanakan kewajiban terhadap tetangga. Misalnya saat tetangga mengalami musibah kita wajib memberikan pertolongan kepada tetangga tersebut.

C. Tata Krama Saat Mengikuti Orang Tua Berkunjung Ke Tetangga
Ketika berkunjung ke rumah tetangga mengikuti orang tua kita harus memperhatikan beberapa tata krama yang berlaku saat berkunjung. Beberapa tata krama berkunjung ke tetangga antara lain sebagai berikut :
  • Tidak masuk ketika belum dipersilahkan masuk.
  • Bersikap sopan dan berkata santun terhadap pemilik rumah
  • Tidak mencicipi hidangan atau camilan jika belum dipersilahkan.
  • Tidak duduk ketika belum dipersilahkan duduk.
  • Memakai pakaian yang sopan.
  • Meminta izin apabila ingin ke toilet, atau mengangkat telepon.
  • Apabila berkunjung cukup lama, pastikan membawa barang keperluan pribadi sendiri, contohnya charger hp dan powerbank.
  • Tidak jelalatan menatap sekitar, itu bisa membuat tuan rumah risih.

Ayo Berdiskus
i
1. Apa yang sebaiknya dilakukan dan tidak boleh dilakukan saat berkunjung ke rumah tetangga/
Yang Boleh dilakukan saat datang berkunjung ke rumah tangga adalah memberi salam, berkenalan terlebih dahulu jika belum kenal, membawa oleh-oleh, dan kita harus sopan ke tetangga. Yang Tidak Boleh dilakukan saat datang berkunjung rumah tangga adalah tidak boleh kerkata kasar /tidak sopan terhadap tetangga, jangan mengambil makanan/minum jika belum dipersilahkan, dan jangan duduk sebelum dipersilahkan
2. Apa sebaiknya yang dilakukan dan tidak dilakukan saat disuguhi makanan oleh tetangga?
Hal yang dilakukan antara lain mengambil suguhan jika sudah dipersilahkan dan hal yang tidak perlu dilakukan adalah menghabiskan semua suguhan.
3. Apa yang harus dilakukan dan tidak boleh dilakukan saat hendak pulang setelah berkunjung ke rumah tetangga?
Hal yang harus dilakukan adalah mengucapkan terima kasih dan mengucapkan salam, sedangkan hal yang tidak boleh dilakukan adalah keluar tanpa pamit dan tidak mengucapkan terima kasih.

C. Tata Krama Berkomunikasi dengan Orang Lain
Tata krama diterapkan di semua tempat dan kepada semua orang. Jika kita berkomunikasi dengan orang lain harus menggunakan tata krama berkomunikasi dengan baik. Beberapa tata krama saat berkomunikasi antara lain sebagai berikut :
  • Mengucapkan salam.
  • Sapa lawan bicara dengan antusias.
  • Menggunakan bahasa yang santun dan tutur kata yang lemah lembut
  • Menggunakan kata-kata seperti maaf, tolong, dan terima kasih.
  • Mendengarkan pembicaraan lawan bicara.
  • Tidak mendominasi pembicaraan.

Posted by Nanang_Ajim
Mikirbae.com Updated at: 4:43 PM

0 komentar:

Post a Comment

Mohon tidak memasukan link aktif.