Home » , , » Bab 8 Aku Anak Saleh

Bab 8 Aku Anak Saleh

Rasulullah saw. adalah teladan dan contoh paling sempurna bagi kita. Beliau selalu berucap dan bertindak benar (sidik), menyampaikan kebenaran (tablig), terpercaya (amanah), dan cerdas (fatanah). Anak yang saleh adalah anak yang selalu meneladani dan mencontoh akhlak Rasulullah saw. Kali ini kita akan belajar tentang perilaku baik yang patut dimiliki, yaitu menyebarkan salam dan senang menolong orang lain.

A. Salam
Salam artinya damai. Salam juga berarti pernyataan hormat, tabik, atau ucapan assalamu alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Ucapan salam yang lengkap yaitu:
السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
Artinya:
“Semoga keselamatan, kasih sayang dan keberkahan Allah tercurah kepada kalian.”

Salam disampaikan ketika kita bertemu. Salam diucapkan ketika hendak berpamitan atau berpisah. Salam diucapkan ketika masuk rumah. Salam diucapkan ketika hendak bertamu ke rumah orang lain. Salam diucapkan juga ketika memulai menelepon.Orang yang mendengar ucapan salam hendaknya menjawab dengan ucapan serupa. Berikut jawaban salam yang lengkap.
وَعَلَيْكُمْ السَّلاَمُ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
Artinya:
“Semoga keselamatan, kasih sayang dan keberkahan Allah tercurah juga kepada kalian.”

Salam berarti ucapan assalamu alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Salam berarti penghormatan atau tabik. Salam juga berarti damai. Ketika mengucapkan assalamu alaikum, di dalam benak kita juga berkata, “Saya menjaga keselamatanmu, maka kamu juga harus menjaga keselamatanku. Mari kita menjaga perdamaian.”

Menyampaikan salam hukumnya sunnah. Jika mendengar ucapan salam, maka kita wajib menjawabnya. Berarti, “jika saya mengajak damai, maka kalian wajib menjaga damai juga.” Atau “jika kalian mengajakku damai, maka saya wajib menjaga damai juga.”

Aktivitas Kelompok
Peta Konsep
Salam
  1.  Buatlah peta konsep tentang salam bersama kelompok kecilmu!Kalian dapat berkreasi dalam bentuk, warna, tulisan atau gambar. Kalian dapat menggunakan beragam media: kertas bekas, kertas karton, atau paparan menggunakan teknologi informasi.
  2. Paparkan hasil belajar kelompokmu!
NoPertanyaanJawaban
1.Mengapa perlu menyampaikan salam?Menyampaikan salam termasuk perilaku yang terbaik dan diteladankan oleh Rasulullas saw.
2.Arti salamSalam artinya damai. Salam juga berarti pernyataan hormat, tabik, atau ucapan assalamu alaikum warahmatullahi wabarakatuh
3.Ucapan salam
السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
4.Kapan salam disampaikan?Salam disampaikan ketika kita bertemu. Salam diucapkan ketika hendak berpamitan atau berpisah. Salam diucapkan ketika masuk rumah. Salam diucapkan ketika hendak bertamu ke rumah orang lain. Salam diucapkan juga ketika memulai menelepon.
5.Jawaban Salam
وَعَلَيْكُمْ السَّلاَمُ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
6.Siapa yang mendahului salam?Orang yang memulai salam adalah orang yang paling utama di sisi Allah seperti diteladankan oleh Rasul saw
7.Bagaimana menyebarkan salam dapat menjadikan kita saling menyayangi?Salam berarti damai. Ketika mengucapkan assalamu alaikum, di dalam benak kita juga berkata, “Saya menjaga keselamatanmu, maka kamu juga harus menjaga keselamatanku. Mari kita menjaga perdamaian.” 

B. Senang Menolong Orang Lain
Kita hidup bertetangga. Kita juga berada di tengah masyarakat. Seyogyanya kita hidup saling menolong. Rasul saw. memberikan teladan dan contoh. Beliau selalu membantu orang yang membutuhkan pertolongan. Beliau juga menjenguk anak tetangganya yang sakit. Padahal tetangganya itu berbeda agama dan sangat membenci Nabi. Allah Swt. juga memerintahkan kita untuk saling menolong. Allah berfirman
Al Maidah
Terjemah:
“Dan tolong-menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebajikan dan takwa, dan jangan tolong-menolong dalam berbuat dosa dan permusuhan. (Q.S. Al-Maidah/5: 2)

Allah Swt. memerintahkan kita untuk saling menolong dalam kebaikan dan takwa. Saling menolong dalam kebaikan berarti saling menolong dalam melakukan yang diperintahkan Allah. Saling menolong dalam takwa berarti saling menolong untuk takut kepada larangan-Nya. Allah Swt. melarang kita untuk saling menolong dalam berbuat dosa dan permusuhan.

Aktivitas Kelompok
1. Diskusikan dengan kelompok kecilmu! Pilihlah salah satu soal! 
  • Widya beragama Islam. Ia mempunyai saudara yang beragama Kristen. Saudaranya suka memberi hadiah. Widya tidak tahu apakah boleh menerima hadiah atau tidak. Bisakah kalian membantu bagaimana Widya bersikap?
  • Nurahmadani beragama Islam. Ia bersaudara dengan Wayan Kartini yang beragama Hindu. Ketika musim hujan, rumah Wayan Kartini kebanjiran. Nurahmadani kurang mengerti apakah boleh membantu Wayan Kartini. Bisakah kalian membantu bagaimana Nurahmadani bersikap?
2. Paparkan hasil belajar kelompokmu!

Pembahasan :
Persoalan 1 :
Saling memberi hadiah adalah perilaku yang baik dan dianjurkan agama. Karena itu, kamu boleh menghadiahi teman atau saudaramu yang berbeda agama. Kamu juga boleh menerima hadiah dari temanmu yang berbeda agama. Hadiah yang kamu terima dari saudaramu yang beragama Kristen boleh kamu terima asalkan kamu tetap percaya bahwa Nabi Isa adalan Nabi yang diutus Allah, bukan Tuhan, juga bukan anak Tuhan. 

Persoalan 2 :
Saling membantu adalah perilaku yang baik dan diperintahkan agama, selama saling membantu dalam kebaikan dan takwa. Karena itu, kamu boleh membantu temanmu yang sedang terkena musibah, walaupun berbeda agama. Bukahkah Rasul juga menjenguk anak tetangganya yang sedang sakit padahal berbeda agama?

C. Ciri-Ciri Munafik
Jujur merupakan salah satu sifat terpuji yang disukai oleh Allah. Jujur artinya lurus hati, tidak berbohong, atau berkata apa adanya. Jujur juga berarti tidak curang, misalnya dalam permainan, atau menuruti aturan yang berlaku.

Ketika berjanji, kalian juga harus berkata jujur. Jika kalian berjanji dengan teman atau siapa saja, biasakanlah mengucapkan insyaallah. Insyaallah artinya jika Allah berkehendak. Ucapan insyaallah bertujuan mengingatkan pengucap untuk bertekad bulat dan bersiap untuk mewujudkan janji. 

Rasulullah saw. juga selalu menjaga amanah. Amanah artinya sesuatu yang dipercayakan atau dititipkan pada orang lain. Amanah juga berarti keamanan dan ketenteraman. Orang yang mendapat amanah memiliki sifat dapat dipercaya dan setia. Rasulullah saw. tidak pernah berkata dusta, ingkar janji atau berkhianat jika mendapat amanah. Rasulullah saw. bersabda:
Ayat2
Artinya:
Ciri-ciri munafik itu ada tiga, yaitu: jika berkata, ia berdusta, jika berjanji, ia mengingkari, dan jika dipercaya, ia berkhianat. (H.R. Muttafaq Alaih [Bukhari dan Muslim] dari Abu Hurairah r.a.)

Aktivitas Kelompok
Peta Konsep
NoPertanyaanJawaban
1.Bagaimana seharusnya sikap kita jika berkata?Jujur harus dilakukan dalam perkataan maupun perbuatan. Jujur dalam perkataan berarti mengatakan yang sebenarnya, tidak mengada-ada. Jujur dalam perbuatan berarti mengerjakan sesuatu menuruti petunjuk atau aturan yang berlaku.
2.Bagaimana jika berjanji?Ketika berjanji, kalian juga harus berkata jujur. Jika kalian berjanji dengan teman atau siapa saja, biasakanlah mengucapkan insyaallah. Insyaallah artinya jika Allah berkehendak. 
3.Bagaimana jika medapatkan amanah?Jika mendapatkan amanah, kita harus selalu menjaga amanah yang diberikan. Kita harus memiliki tanggung jawab atas amanah yang diberikan.
4.Apa arti munafik? Munafik berarti bermukadua. Munafik juga berartiberpura-pura percaya atau setia dan sebagainya kepada agama dan sebagainya, tetapi sebenarnya dalam hatinya tidak.
5.Apa saja ciri munafik?jika berkata, ia berdusta, jika berjanji, ia mengingkari, dan jika dipercaya, ia berkhianat, serta orang yang tidak senang menolong orang lain

Ayo Kerjakan
Jawablah pertanyaan berikut dengan benar!
1. Mengapa perlu mengucapkan salam?
Menyampaikan salam termasuk perilaku yang terbaik. Menyampaikan salam dapat membawa kedamaian
2. Kapan salam diucapkan?
Ketika bertemu, hendak berpisah atau bertamu ke rumah orang atau masuk rumah
3. Mengapa perlu saling menolong?
Kita senang jika memiliki sahabat. Kita hidup bertetangga. Kita juga berada di tengah masyarakat. Seyogyanya kita hidup saling menolong
4. Bagaimana seharusnya sikap kalian jika berbicara?
Jujur, berkata yang sebenarnya dan apa adanya
5. Contohkan jujur dalam berbuat!
Mengerjakan tugas sendiri ketika ulangan, tidak menyontek, membayar uang sesuai harga di kantin kejujuran, dll..
6. Bagaimana sikap kalian jika berjanji?
Menepati janji; ketika berjanji mengucapkan insya Allah
7. Bagaimana sikap kalian jika mendapat amanah?
Menjaga amanah
8. Jelaskan ciri-ciri munafik
Berkata dusta, ingkar janji, khianat terhadap amanah dan kikir.
Posted by Nanang_Ajim
Mikirbae.com Updated at: 5:14 PM

0 komentar:

Post a Comment

Mohon tidak memasukan link aktif.