Home » , , , » Menulis Teks Tanggapan Buku Fiksi atau Nonfiksi

Menulis Teks Tanggapan Buku Fiksi atau Nonfiksi

Pada pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas VII Kurikulum Merdeka terdapat pembahasan mengenai Menulis Teks Tanggapan Buku Fiksi atau Nonfiksi. Tujuan pembelajaran kali ini adalah peserta didik berlatih menyajikan tanggapannya terhadap sebuah buku dengan menulis sebuah tanggapan yang baik dan efektif.

Teks tanggapan adalah teks yang berisi penilaian, ulasan, atau resensi terhadap suatu karya (film, buku, novel, drama, dan sebagainya) sehingga orang lain mengetahui kelebihan dan kekurangan karya tersebut. Teks tanggapan juga dikenal dengan resensi. Teks ini bertujuan menyampaikan pengalaman seseorang saat membaca atau menonton sebuah karya. 

Tanggapan terhadap isi buku dilakukan dengan mengomentari unsur-unsur dari buku tersebut. Adapun unsur-unsur buku fnon fiksi dilakukan dengan mengomentari unsur-unsur buku non fiksi seperti sampul buku, rincian subbab buku, judul sub bab, isi buku, cara pengarang menyajikan cerita, bahasa yang digunakan, dan sistematika penulisannya. Dalam menyajikan tanggapan terhadap isi buku non fiksi dapat dilakukan dengan mengajukan beberapa pertanyaan-pertanyaan terhadap unsur-unsur buku tersebut dan jawaban dari pertanyaan tersebut dapat dibangun menjadi komentar terhadap isi buku. 

Apakah kalian senang menonton film atau membaca buku? Pernahkah kalian menikmati sebuah karya, merasa kagum, terinspirasi, dan ingin membagikannya kepada orang lain? Ayo membuat teks tanggapan!Kali ini kita akan mencoba membuat sebuah resensi buku. Pilihlah buku kesukaanmu, baik fiksi ataupun nonfiksi. Ikutilah langkah-langkah penulisan teks tanggapan berikut ini.
Buku Fiksi atau Nonfiksi
Judul ResensikuBuku Pintar Sejarah Dunia Yang Menakjubkan
Identitas BukuJudul buku : Buku Pintar Sejarah Dunia
Penulis : Margarette Lincoln, Richard Tames, dan Rupert Matthews
Ilustrator : -
Penerbit : Avocado
Tahun Terbit : 2008
Jumlah Halaman: 171 halaman
Ukuran Buku : 15,3 cm x 21 cm
PembukaAku menyukai buku ini karena buku pelajaran yang patut untuk dibaca oleh siswa. Penulis membagi buku sejarah ini ke tiga bagian yaitu bagian pertama membahas tentang purbakala, bagian kedua tentang penjelajahan, dan bagian ketiga tentang penakluk.
AnalisisBuku ini mengajak para pembaca untuk kembali ke masa lalu dan mengetahui berbagai sejarah yang menakjubkan. Bahasa yang dibawakan oleh penulis menggunakan bahasa yang sederhana dan efektif, membuat pembaca mudah memahami isi buku.

Buku ini akan membawamu mengunjungi dunia purbakala pertama kalinya manusia membangun peradaban. Saksikan keberhasilan manusia menaklukkan lautan dan daratan liar yang belum pernah dijamah sebelumnya. Tak kalah menariknya, kamu juga akan menemukan berbagai fakta istimewa mengenai para pahlawan dan penakluk yang sangat hebat.

Pada bagian pertama buku ini, pembaca akan mengetahui bagaimana awal mula dari peradaban yang ada di dunia. Seperti mengetahui bangunan, adat, hingga kebiasaan orang-orang di zaman kuno dan dibahas secara lengkap.

Pada bagian kedua, penulis akan mengajak pembaca untuk mengetahui bagaimana manusia zaman dulu ketika menjelajah dunia. Mulai mengarungi lautan yang luas hingga menyusuri setiap hutan rimba.

Kemudian di bagian ketiga, pembaca akan mengetahui bagaimana kisah-kisah dari pahlawan yang berjasa bagi negara. Bagian ini juga akan menyajikan kisah penakluk hebat.
PenutupMenurutku, buku ini cocok dibaca oleh siswa SMP karena buku ini mengajak pembaca untuk mengetahui peristiwa dan kejadian di masa lampu. Dengan belajar sejarah masa lampau akan mengetahui lebih detail tentang apa, siapa, kapan, di mana dan dampak dari peristiwa atau kejadian tersebut

Buku ini pun cocok digunakan sebagai buku referensi pembelajaran karena penulis dalam buku ini membawakan isi buku dengan tanya jawab. Sehingga pembaca akan dibuat penasaran dari pertanyaan yang disajikan di bagian awal, dan menuntun pembaca menjawab pertanyaan yang membahas mengenai sejarah dunia.

Meski membahas sejarah yang penting untuk diketahui, penulis dalam buku ini tidak mencantumkan daftar pustaka yang digunakan sebagai referensi. Dengan mencantumkan referensi yang digunakan pembaca akan lebih percaya karena akan lebih kredibel.

Demikian pembahasan mengenai Menulis Teks Tanggapan Buku Fiksi atau Nonfiksi. Semoga tulisan ini bermanfaat.

Sumber : Buku Bahasa Indonesia Kelas VII Kurikulum Merdeka, Kemendikbud
Posted by Nanang_Ajim
Mikirbae.com Updated at: 9:27 AM

0 komentar:

Post a Comment

Mohon tidak memasukan link aktif.