Pada pembelajaran Matematika Kelas V Kurikulum Merdeka Unit 15 Rasio dan Diagram dibahan tentang penggunaan diagram pita untuk menyatakan rasio. Tujuan kegiatan pembelajaran kali ini adalah peserta didik mampu memahami arti, cara membaca dan cara menggambar diagram pita, dan mengambar diagram pita. Pada kegiatan ini peserta didik akan membaca kalimat pertanyaan dan menemukan persentase setiap anak dari diagram untuk setiap jenis sarapan yang ingin mereka makan dan membaca kalimat pertanyaan dan menemukan
persentase dari setiap penyebab kecelakaan.
Suatu diagram yang menyatakan total sebagai pita seperti persegi panjang disebut diagram pita. Dengan diagram pita, kita bisa dengan mudah melihat rasio dari masing-masing bagian karena ukuran setiap bagian ditunjukkan oleh luas persegi panjang.
1. Diagram di bawah menunjukkan makanan yang dimakan anak kelas 5 saat sarapan.
Diagram tentang apakah itu?
- Sarapan yang ingin dimakan oleh anak kelas 5 di suatu sekolah
- Rasio berdasarkan jenis sarapan yang ingin dimakan anak
Ukuran rasio
- Dinyatakan oleh luas persegi panjang.
- Dinyatakan oleh lebar
❶ Berapa persentase anak yang sarapan nasi dibandingkan dengan total banyak anak?
Nasi = 46 : 100 × 100 = 46%
❷ Berapa persentase masing-masing siswa yang sarapan roti, sereal, dan mie dibandingkan total banyak anak?
Roti = 34 : 100 x 100 = 34%Sereal = 10 : 100 x 100 = 10%Mie = 6 : 100 x 100 = 3%
❸ Terdapat 50 anak di kelas 5. Ayo, temukan banyak anak berdasarkan jenis sarapannya.
Nasi .= 50 x 0,46 = 23 (anak)Roti .= 50 x 0,34 = 17 (anak)Sereal = 50 x 0.1 = 5 (anak)Mie = 50 x 0,06 = 3 (anak)Lain-lain = 50 x 0,04 = 2 (anak)
Mengalikan kuantitas dasar (50 anak) dengan setiap rasio. Pertama, menekankan pada perkiraan banyak peserta didik. Karena 50% dari 50 anak adalah 25 anak, perlu diingat bahwa banyak anak dalam bentuk apapun tidak melebihi 25 anak.
Apa saja jenis sarapan yang dinyatakan rasionya, dan apa berapa jenis? (ada 5 jenis yaitu nasi, roti, sereal, mie, dan lain-lain) Dengan apakah rasionya dinyatakan? (luas persegi panjang, karena sebenarnya panjangnya konstan maka dengan lebarnya)
Cara Menggambar Diagram Pita
Jika memikirkan mengenai skala pada diagram pita, akan lebih mudah menggunakan 10 cm atau 20 cm untuk lebarnya jika peserta didik menggunakan kertas grafik (buku pelajaran memiliki skala, tetapi direkomendasikan untuk membuat diagram sendiri atau mempersiapkan sendiri pada kertas grafik).
Setelah diagram selesai dibuat, warnai setiap bagian dengan pensil warna untuk memperjelas bagian tersebut. Kemudian, mintalah peserta didik menuliskan nama komponen di tengah pita.
2. Tabel di bawah menunjukkan penyebab kecelakaan lalu lintas siswa di suatu kota. Mari menggambar diagram pita yang menyatakan bilangan ini.
❶ Temukan rasio masing-masing dibandingkan total dan bulatkan ke perseratusan terdekat dengan membulatkan perseribuannya, kemudian temukan persentase masing-masing dan tuliskan dalam tabel!
Penyebab Kecelakaan Siswa Kelas 1
Penyebab | Banyak anak | Persentase (%) |
Berlari di jalan | 11 | 11 : 23 x 100 = 47,83% |
Menyeberang di luar penyeberangan | 4 | 4 : 23 x 100 = 17,39% |
Menyeberang saat lampu merah | 3 | 3 : 23 x 100 = 13,04% |
Berjalan di belakang dan di depan mobil | 3 | 3 : 23 x 100 = 13,04% |
Lain-lain | 2 | 2 : 23 x 100 = 8,7% |
Total | 23 | 100% |
---|
Menghitung setiap persentase dengan kalkulator, membulatkan ke nilai tempat perseratusan dan menyatakan persentase sebagai bilangan bulat. Jika memikirkan mengenai skala pada diagram pita, akan lebih mudah menggunakan 10 cm atau 20 cm.
❷ Gambarlah diagram pita dari Kelas 5. “Lain-lain” digambarkan terakhir meskipun merupakan bilangan yang besar!
Penyebab Kecelakaan Siswa Kelas 5
Penyebab | Banyak anak | Persentase (%) |
Berlari di jalan | 8 | 8 : 28 x 100 = 28,57% |
Menyeberang di luar penyeberangan | 9 | 9 : 28 x 100 = 32,14% |
Menyeberang saat lampu merah | 4 | 4 : 28 x 100 = 14,29% |
Berjalan di belakang dan di depan mobil | 2 | 2 : 28 x 100 = 7,14% |
Lain-lain | 5 | 5 : 28 x 100 = 17,86 |
Total | 28 | 100% |
---|
❸ Ayo, diskusikan apa yang kamu temukan berdasarkan kedua diagram pita tersebut!
Diagram pita dapat digunakan untuk menyatakan rasio Ukuran rasio dinyatakan oleh luas persegi panjang dan lebar persegi panjang.
0 komentar:
Post a Comment
Mohon tidak memasukan link aktif.