Home » , , » Soal Post test Modul 5 Evaluasi dan Tindak Lanjut P5

Soal Post test Modul 5 Evaluasi dan Tindak Lanjut P5

Bagaimana mengevaluasi implementasi projek profil? Apa saja tindak lanjut yang bisa dilakukan untuk memperluas dampak dan manfaat projek profil? Evaluasi ini bukan hanya terhadap pembelajaran peserta didik, tetapi juga terhadap proses pembelajaran pendidik dalam menyiapkan aktivitas projek profil juga kesiapan satuan pendidikan dan lingkungan satuan pendidikan lain dalam menjalankan projek profil.

Setiap satuan pendidikan memiliki kesiapan pelaksanaan projek profil yang berbeda, begitu juga dengan kesiapan pendidik dan peserta didiknya dalam mengikuti pembelajaran berbasis projek. Oleh karena itu, evaluasi implementasi projek profil seyogyanya dikembangkan dengan menyesuaikan konteks satuan pendidikan. satuan pendidikan dan pendidik yang sudah terbiasa menjalankan pembelajaran berbasis projek tentu akan mempunyai sasaran perkembangan yang berbeda dengan satuan pendidikan dan pendidik yang baru memulai proses pembelajaran berbasis projek, sehingga tidak bisa disamakan.
Projek Profil
Beberapa contoh alat dan metode evaluasi implementasi projek profil
  1. Refleksi awal, tengah, dan akhir. pendidik, peserta didik dan satuan pendidikan dapat mengisi lembar refleksi di awal, pertengahan, dan akhir pelaksanaan projek profil untuk menilai perkembangan pembelajaran dan pendidikan. Refleksi di awal projek profil dapat membantu pendidik mengukur pengetahuan awal peserta didik dan membantu Pendidik menyiapkan projek profil yang sesuai dengan kemampuan peserta didik. Refleksi di pertengahan dapat memberikan pendidik dan peserta didik umpan balik mengenai proses perkembangan pembelajaran. Refleksi di akhir projek profil juga dapat memberikan gambaran bagi pendidik, peserta didik, dan satuan pendidikan hal-hal yang sudah berjalan dengan baik dan hal-hal yang perlu perbaikan.
  2. Refleksi dan diskusi dua arah. Pendidik dan peserta didik dapat merefleksikan dan mendiskusikan perkembangan bersama. Bukan hanya pendidik yang memberikan penilaian secara sepihak, tetapi pendidik juga mendengarkan pandangan peserta didik mengenai perkembangan diri mereka sendiri juga proses pendidikan pendidik. 
  3. Refleksi melalui observasi dan pengalaman. Pendidikdan peserta didik dapat melakukan observasi secara berkelanjutan selama projek profil berlangsung dan menuangkan pengalaman mereka dalam bentuk tulisan di jurnal dan/atau portofolio.
  4. Refleksi menggunakan rubrik. Rubrik yang efektif dapat memandu proses refleksi menjadi lebih terarah dan objektif.
  5. Laporan perkembangan peserta didik. Laporan ini seyogyanya diuraikan secara rinci sesuai dengan perkembangan diri individual peserta didik sehingga mereka paham dengan jelas apa yang harus dikembangkan.

Setiap tenaga pendidik berkesempatan menjadi anggota tim P5. Artinya, tidak ada batasan jabatan tertentu. Guru mapel, wali kelas, wakil kepala, bahkan TU juga berhak masuk tim tersebut. Dengan catatan, guru yang terpilih adalah guru yang kompeten dan berpengalaman dalam mengembangkan projek.

Tim fasilitator projek profil terdiri dari sejumlah pendidik yang berperan merencanakan, menjalankan, dan mengevaluasi projek profil. Tim fasilitator dibentuk dan dikelola oleh kepala satuan pendidikan dan koordinator projek profil. Jumlah tim fasilitator projek profil dapat disesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan satuan pendidikan, dilihat dari:
  1. Jumlah peserta didik dalam satu satuan pendidikan,
  2. Banyaknya tema yang dipilih dalam satu tahun ajaran,
  3. Jumlah jam mengajar pendidik yang belum terpenuhi atau dialihkan untuk projek profil,
  4. Pertimbangan lain sesuai kebutuhan masing-masing satuan pendidikan.

1. Latihan Pemahaman
A. Fasilitasi Asesmen Pembelajaran Berprojek
Assesmen merupakan bagian dari alur projek yang berfungsi sebagai ruang untuk menguji tingkat kemampuan murid.
Pernyataan di atas adalah...
Jawaban : Salah
Salah satu manfaat asesmen bagi murid adalah untuk melatih kemampuannya dalam berargumen.
Pernyataan di atas adalah..
Jawaban : Benar
Asesmen dapat dilakukan bersama antara guru dan pihak lain yang berkepentingan dengan projek murid.
Pernyataan di atas adalah...
Jawaban : Benar
Dalam asesmen yang dinilai adalah kemampuan murid dalam memproduksi karya.
Pernyataan di atas adalah...
Jawaban : Salah
Asesmen dalam pembelajaran berprojek bersifat holistik atau menyeluruh.
Pernyataan di atas adalah...
Jawaban : Benar
Tujuan asesmen formatif adalah memberikan umpan balik atas kegiatan belajar murid dalam berprojek.
Pernyataan di atas adalah..
Jawaban : Benar
B. Fasilitasi Evaluasi Proses Projek Penguatan Pelajar Pancasila
Rencana tindak lanjut projek profil merupakan tahap akhir yang dilaksanakan setelah evaluasi tahap akhir proses projek?
Jawaban : Benar
Evaluasi proses projek profil di setiap satuan pendidikan dilakukan dengan satu metode yang sama?
Jawaban : Salah
Melibatkan murid merupakan salah satu prinsip dari pelaksanaan evaluasi projek profil?
Jawaban : Benar
Evaluasi kegiatan projek profil hanya untuk mengevaluasi proses kegiatan projek yang dilakukan oleh murid. Pernyataan di atas adalah...
Jawaban : Salah
Pengawas satuan pendidikan berperan membantu evaluasi para guru dengan memberikan pertanyaan reflektif yang memantik pemahaman, pemikiran dan kreatifitas para guru?
Jawaban : Benar
Hasil evaluasi menjadi salah satu pertimbagan penting bagi satuan pendidikan dalam menentukan rencana tindak lanjut?
Jawaban : Benar
2. Cerita Reflektif
A. Fasilitasi Asesmen Pembelajaran BerprojekBagaimana anda selama ini melakukan penilaian terhadap murid? Apakah penilaian yang selama ini anda lakukan sudah mencakup seluruh ranah kompetensi murid? Jelaskan pandangan anda tentang peluang dan tantangan dalam menerapkan metode asesmen kegiatan pembelajaran berprojek.
Penilaian yang selama ini dilakukan lebih cenderung monoton.  Penilaian yang telah dilakukan selama ini belum mencakup seluruh ranah kompetensi.  Asesmen kegiatan pembelajaran berbasis projek lebih menarik dan memaksimalkan kompetensi murid.
B. Fasilitasi Evaluasi Proses Projek Penguatan Pelajar Pancasila
Apakah anda pernah memfasilitasi para murid untuk melakukan kegiatan evaluasi? Kalau pernah, jelaskan pengalaman anda? Kalau tidak pernah, jelaskan mengapa tidak pernah. Ceritakan pengalaman anda dalam mengevaluasi proses perkembangan diri anda sebagai pendidik atau guru.
Pernah. Evaluasi yang sudah pernah saya lakukan adalah memfasilitasi peserta didik dalam mencari solusi terhadap masalah yang dihadapi sebelum dilakukan rencana tindak lanjut.
3. Post Test
1.Komprehensif merupakan prinsip yang harus diperhatikan dalam menyusun instrumen asesmen. Apa artinya komprehensif dalam menyusun instrumen asesmen?
A.Memahami tujuan asesmen
B.Melibatkan pihak lain
C.Mengelaborasi paradigma pembelajarab berbasis projek
D.Memanfaatkan jurnal sebagai dasar penilain
Pembahasan :
Jawaban : C
2.Fungsi asesmen adalah sebagai alat untuk memudahkan para pihak, terutama guru dalam mendeskripsikan perkembangan murid selama menjalankan projek. Sedangkan tujuan asesmen adalah untuk...
A.Menentukan bagus dan tidaknya projek
B.Mengetahui kebutuhan guru
C.Memberikan umpan balik dari kegiatan pembelajaran murid
D.Menguji kepercayaan diri murid
Pembahasan :
Jawaban : C
3.Pelaksanaan evaluasi projek profil dilakukan dengan memperhatikan prinsip evaluasi. Berikut ini merupakan prinsip evaluasi projek profil, kecuali?
A.Menyeluruh
B.Fokus pada proses
C.Melibatkan murid
D.Percaya diri sendiri
Pembahasan :
Jawaban : D
4.Evaluasi dan rencana tindak lanjut merupakan tahap akhir dalam langkah-langkah projek profil yang bertujuan untuk menilai keseluruhan proses projek. Sebelum melakukan evaluasi ada beberapa hal pokok yang harus dipahami bersama. Berikut adalah hal-hal pokok yang dimaksud kecuali?
A.Prinsip dalam evaluasi
B.Perencanaan evaluasi
C.Metode evaluasi
D.Peran pengawas satuan pendidikan
Pembahasan :
Jawaban : D
5.Berikut ini adalah aspek projek profil yang menjadi objek evaluasi?
A.Proses pembelajaran murid
B.Proses pembelajaran pendidik atau guru
C.Kesiapan satuan pendidikan
D.Semuanya benar
Pembahasan :
Jawaban : D
6.Dalam kesempatan assesmen, murid dapat mempresentasikan materi projeknya. Poin-poin presentasi dapat terdiri dari latar belakang, proses riset, eksperimen dan produksi, dan refleksi. Apa isi dari poin latar belakang yang dipresentasikan murid?
A.Refleksi murid atas keadaan lingkungan sekitar sehingga menjadi dasar/acuan dalam berprojek
B.Proses melakukan kajian data
C.Penyusunan rencana pembelajaran
D.Penyusunan rencana anggaran produksi
Pembahasan :
Jawaban : A
7.Salah satu prinsip evaluasi proses pelaksanaan projek profil adalah “menyeluruh”. Apa artinya “menyeluruh” dalam hal ini?
A.Mencakup semua aspek kebutuhan dan minat
B.Mencakup semua aspek proses projek profil
C.Mencakup semua faktor pendukung projek murid
D.Semuanya salah
Pembahasan :
Jawaban : B
8.Murid merupakan salah satu pelaku yang harus aktif terlibat dalam mengevaluasi proses projek profil. Apa peran yang dilakukan guru dalam kegiatan evaluasi bersama murid?
A.Sebagai motivator
B.Sebagai mentor
C.Sebagai fasilitator
D.Semuanya benar
Pembahasan :
Jawaban : D
9.Presentasi hasil karya merupakan salah satu ruang asesmen bagi murid untuk dapat mempresentasikan proses dan karya projeknya. Berikut adalah manfaat presentasi hasil karyanya bagi murid, kecuali...
A.Mempertanggungjawabkan projek kepada komunitas belajar
B.Membiasakan diri untuk berargumen
C.Meningkatkan kepercayaan diri
D.Mengakhiri proses berprojek
Pembahasan :
Jawaban : D

Demikian pembahasan mengenai Modul 5 Evaluasi dan Tindak Lanjut. Semoga tulisan ini bermanfaat.
Posted by Nanang_Ajim
Mikirbae.com Updated at: 2:53 PM

1 komentar:

Mohon tidak memasukan link aktif.