Pada pembelajaran IPAS kelas IV sekolah dasar Kurikulum Merdeka Bab 3 Gaya di Sekitar Kita terdapat pembahasan mengenai Topik D Mengapa Kita Tidak Melayang di Udara? Tujuan kegiatan pembelajarn ini adalah peserta didik dapat mengidentifikasi gaya gravitasi yang ada di Bumi serta pengaruhnya terhadap benda-benda di Bumi.Peserta didik dapat mengetahui manfaat dan penerapan gaya gravitasi dalam aktivitas sehari-hari.
Gaya gravitasi Bumi adalah gaya yang disebabkan oleh gaya tarik yang dihasilkan oleh Bumi. Pusat gaya gravitasi Bumi ada di inti Bumi, yaitu lapisan Bumi yang paling dalam. Oleh karena itu semua benda yang ada di Bumi akan selalu tertarik ke bawah. Gravitasi Bumi juga yang membuat benda memiliki berat. Berat adalah ukuran gaya yang diakibatkan oleh pengaruh gravitasi dan massa benda. Saat kita berdiri di atas timbangan, gaya gravitasi Bumi menarik kita ke timbangan. Ini yang menyebabkan berat sebuah benda bisa berubah-ubah karena bergantung dengan percepatan gravitasi di tempat tersebut.
Walaupun benda dalam keadaan diam, tetap ada gaya yang bekerja pada benda tersebut, yaitu gaya gravitasi. Arah gaya gravitasi Bumi selalu ke bawah (mengarah ke inti Bumi pusat gravitasi). Benda tidak akan bergerak kecuali ada gaya lain yang diberikan pada benda sehingga benda bergerak. Contohnya buku yang disimpan di atas meja akan tetap diam di atas meja, kecuali kita berikan gaya tambahan dengan cara mengangkatnya
Kecepatan benda jatuh ke bawah akibat gaya gravitasi dipengaruhi oleh hambatan udara. Semakin lebar atau luas permukaan suatu benda, semakin besar hambatan udara (air resistance) yang diterima benda itu saat jatuh ke bawah. Prinsip ini kemudian dipakai untuk mendesain parasut.
Mari Mencoba
Alat dan bahan:
- 2 lembar kertas yang berukuran sama (usahakan kertas bekas ya);
- Batu;
- Lembar kerja.
- Remas 1 kertas menjadi berbentuk seperti bola.
- Jatuhkan bola kertas dan batu secara bersamaan dari ketinggian yang sama.
- Amati mana yang jatuh lebih dahulu.
- Gantilah batu dengan kertas utuh yang belum diremas.
- Sekarang jatuhkan secara bersamaan bola kertas dan selembar kertas dari ketinggian yang sama.
- Amati mana yang jatuh lebih dahulu.
- Diskusikan dengan teman kelompokmu mengenai kegiatan ini dengan menjawab pertanyaan berikut.a. Apa yang diamati saat menjatuhkan selembar kertas dan bola kertas secara bersamaan? b. Apakah ada perbedaan berat antara selembar kertas dan kertas yang sudah dijadikan bola?c. Apakah ada perbedaan antara selembar kertas dan kertas yang sudah dijadikan bola? d. Menurut kalian mengapa selembar kertas terlihat seperti melayang-layang dulu ketika jatuh?
- Tulis hasil diskusi ini pada lembar kerja!
Setelah melakukan percobaan bersiaplah untuk membagi hasil diskusi serta solusi dengan kelompok lainnya. Gunakan sikap yang baik saat mendengar pendapat dari teman kalian. Tulislah kesimpulannya pada lembar kerja dengan menjawab pertanyaan berikut: “Apa yang memengaruhi benda yang jatuh karena tarikan gaya gravitasi Bumi?”
Gaya Gravitasi | |
---|---|
Tujuan: Mencari tahu sifat-sifat gaya gravitasi | |
Mari Melakukan Percobaan Alat dan bahan :
Langkah Percobaan:
| |
Kegiatan | Hasil Pengamatan |
Batu dan bola kertas | Batu jatuh duluan dibanding bola kertas. |
Bola kertas dan selembar kertas | Bola kertas jatuh duluan dibanding selembar kertas. |
Batu dan selembar kertas | Batu jatuh duluan dibanding selembar kertas. |
Mari Berdiskusi
|
Mari Refleksikan
1. Apa akibat gaya gravitasi Bumi pada benda yang ada di Bumi?
Benda tertarik ke pusat Bumi sehingga tidak ada benda yang melayang atau benda akan jatuh ke bawah.
2. Menurut kalian apa yang akan terjadi jika tidak ada gaya gravitasi di planet kita?
Benda akan melayang tanpa arah karena tidak ada gaya yang menarik.
3. Apa yang menyebabkan udara menghambat benda saat jatuh?
Hambatan udara dan luas permukaan
4. Bumi kita berbentuk bulat. Namun mengapa kita tetap bisa berdiri tegak, ya?
Karena gravitasi Bumi menarik benda ke inti Bumi
Pesawat terbang menggunakan gaya angkat untuk melawan gaya gravitasi. Untuk bisa terbang pesawat harus menghasilkan gaya angkat yang lebih besar dibanding gaya gravitasi. Gaya angkat ini diciptakan oleh sayap pesawat. Namun, untuk menciptakan gaya angkat, sayap pesawat memerlukan kecepatan. Kecepatan ini diciptakan dari tenaga pendorong mesin jet yang dimiliki pesawat terbang. Untuk helikopter, gaya angkat dihasilkan dari baling-balingnya.
Apa yang Sudah Aku Pelajari?
- Gaya gravitasi Bumi adalah gaya yang menarik benda-benda di Bumi ke inti Bumi.
- Benda jatuh karena adanya gaya gravitasi. Massa benda tidak memengaruhi cepat atau lambatnya benda jatuh.
- Faktor yang memengaruhi gerak benda saat jatuh adalah:a. hambatan udara yang menghambat gerakan benda; b. luas permukaan benda. Semakin luas bentuk permukaan, akan lebih besar hambatan udara saat jatuh.
- Gaya gravitasi banyak dimanfaatkan untuk mengalirkan air, baik di rumah, sawah, atau kebun
Sumber : Buku IPAS Kelas IV Kurikulum Merdeka, Kemendikbud
0 komentar:
Post a Comment
Mohon tidak memasukan link aktif.