Home » » Persamaan dan Perbedaan Hewan dengan Tumbuhan

Persamaan dan Perbedaan Hewan dengan Tumbuhan

Tumbuhan dan hewan termasuk makhluk hidup yang banyak dijumpai di sekitar kita. Hewan dan tumbuhan dimanfaatkan oleh manusia untuk memenuhi kebutuhannya. Hewan dan tumbuhan selain dimanfaatkan juga harus dijaga kelestariannya. Kegiatan manusia dalam memanfaatkan hewan dan tumbuhan tanpa memperhatikan kelestariannya dapat merugikan manusia itu sendiri. Kedua makhluk hidup tersebut bisa terancam kelestariannya akibat ulah manusia. Hewan dan tumbuhan hidup dan juga mendapat hak untuk hidup.

Ciri yang mudah dikenali pada tumbuhan adalah warna hijau yang dominan karena klorofil yang berperan dalam proses fotosintesis. Tumbuhan merupakan makhluk hidup yang mampu membuat makanan. Manusia dan hewan sangat bergantung pada tumbuhan, manusia dan hewan memanfaatkan tumbuhan sebagai bahan makanannya. Apabila di alam tidak ada tumbuhan maka sumber makanan dan oksigen yang dibutuhkan oleh manusia dan hewan tidak tersedia di alam.

Hewan juga dimanfaatkan oleh manusia sebagai sumber makanan, dan dimanfaatkan tenaganya untuk mempermudah pekerjaan yang dilakukan manusia. Hewan sudah menjadi bagian yang tak terpisahkan dalam kehidupan manusia sejak dulu dan manusiapun banyak bergantung kepada hewan.

Sebagai makhluk hidup hewan dan tumbuhan memiliki beberapa persamaan dan beberapa perbedaan. Persamaan hewan dan tumbuhan dilihat dari ciri-cirinya sebagai makhluk hidup. Sedangkan perbedaan antara hewan dan tumbuhan dapat dilihat dari cara kedua makhluk tersebut menunjukaan ciri-cirinya sebagai makhluk hidup. Misalnya tumbuhan dan hewan sama-sama bernapas, namun cara mereka bernapas menggunakan bagian tubuh yang berbeda.
hewan dan tumbuhan
Persamaan Hewan dan Tumbuhan
Sebagai sesama makhluk hidup hewan dan tumbuhan memiliki ciri sebagai makhluk hidup yaitu antara lain sebagai berikut.
  • Membutuhkan makanan, hewan dan tumbuhan membutuhkan makanan untuk kelangsungan hidup, menghasilkan tenaga, dan untuk pertumbuhan. Tumbuhan memperoleh makanan yang berasal dari tanah, sedangkan hewan memperoleh makanan dari tumbuhan dan hewan lainnya.
  • Bergerak adalah perpindahan posisi makhluk hidup karena adanya rangsangan. Gerak yang dilakukan oleh tumbuhan antara lain : gerak menutupnya daun putri malu jika disentuh, gerak ujung batang dari bawah ke atas kearah sinar matahari. Pada hewan juga terdapat gerak, antara lain berjalan, terbang, dan berenang.
  • Bernapas yaitu mengambil oksigen dari udara dan mengeluarkan karbondioksida. Hewan dan tumbuhan mempunyai cara bernapas yang berbeda. Hewan bernapas dengan paru-paru, dan insang. Tumbuhan bernapas melalui lubang-lubang kecil pada seluruh bagian tumbuhan, yaitu stomata (pada daun) dan lentisel (pada batang tumbuhan).
  • Berkembangbiak adalah memperbanyak diri untuk mempertahankan kelestarian jenisnya. Cara berkembangbiak hewan dan tumbuhan antara lain sebagai secara kawin/generatif yaitu perkembangbiakan yang melibatkan sel telur dan sel sperma. Secara tak kawin atau vegetatif yaitu melalui tunas, stek, dan spora pada tumbuhan. Pada hewan perkembangbiakan vegetatif dengan cara tunas dan membelah diri.
  • Adaptasi adalah kemampuan makhluk hidup untuk menyesuaikan diri terhadap lingkungannya. Terdapat 3 macam adaptasi yaitu  Adaptasi morfologi : penyesuaian diri terhadap alat-alat tubuhnya. Adaptasi fisiologi : penyesuaian terhadap lingkungan dengan fungsi alat-alat tubuh. Adaptasi tingkah laku : penyesuaian diri terhadap lingkungan dengan tingkah lakunya.
  • Peka terhadap rangsangan. Hewan dan tumbuhan mempunyai kemampuan menanggapi rangsangan. Kepekaan terhadap rangsangan menunjukan bahwa di dalam tubuh makhluk terjadi proses pengaturan. Hal ini dapat ditunjukan sebagai berikut : pada tumbuhan, daun putri malu bila diberi rangsangan berupa sentuhan akan menanggapi rangsang dengan menutup daunnya. Pada hewan, ayam ketika fajar menyingsing akan berkokok.
  • Pertumbuhan, hewan dan tumbuhan juga mengalami pertumbuhan seperti manusia, yaitu ukuran tubuhnya makin besar. Ketika kita menanam biji akan tumbuh menjadi kecambah, kemudian menjadi tanaman kecil. Jika tanaman tersebut kamu siram setiap hari, maka akan tumbuh menjadi tanaman yang besar.

Perbedaan Hewan dan Tumbuhan
Selain memiliki beberapa persamaan seperti telah disebutkan di atas hewan dan tumbuhan juga memiliki beberapa perbedaan. Perbedaan hewan dan tumbuhan dapat dilihat pada cara hewan dan tumbuhan dalam bergerak, berkembangbiak, bernapas dan beberapa ciri tumbuhan dan hewan sebagai makhluk hidup. Berikut ini beberapa perbedaan hewan dan tumbuhan.
  • Hewan dapat berpindah tempat atau bergerak dengan cara berjalan, terbang dan berenang. Tumbuhan tidak dapat berpindah dari satu tempat ke tempat yang lainnya.
  • Hewan berkembangbiak dengan cara melahirkan, bertelur, bertelur melahirkan, tunas, dan membelah diri. Tumbuhan berkembangbiak dengan menggunakan biji, tunas, stek, dan spora.
  • Hewan tidak bisa membuat makanan sendiri, hewan memperoleh makanan dari tumbuhan dan hewan lainnya. Tumbuhan dapat membuat makanannya sediri melalui fotosintesis. Hewan bersifat heterotrof, sedangkan pada tumbuhan bersifat autotrof dan heterotrof.
  • Hewan bernapas menggunakan paru-paru dan insang. Tumbuhan bernapas menggunakan stomata dan lentisel pada batang.
  • Kebanyakan hewan mempunyai sistem saraf dan dapat menanggapi rangsangan dengan cepat, sedangkan tumbuhan tidak mempunyai sistem saraf sehingga tanggapannya terhadap rangsangan lebih lambat.
  • Hewan tidak memiliki klorofil. Tumbuhan memiliki klorofil atau zat hijau daun yang berguna untuk proses pembuatan makanan.
  • Berdasarkan susunan tubuhnya hewan mempunyai susunan tubuh dan sejumlah tipe organ yang tetap, sedangkan tumbuhan hidupnya menetap di suatu tempat dengan organ tubuh yang selalu berganti-ganti.

Hewan dan tumbuhan memiliki persamaan dan perbedaan, persamaan dapat terlihat dari ciri-ciri keduanya sebagai makhluk hidup. Perbedaan diantara keduanya terdapat pada cara mereka menunjukan ciri sebagai makhluk hidup. Hewan dan tumbuhan sangat berguna bagi manusia untuk memenuhi kebutuhannya. Sebagai makhluk yang memanfaatkan hewan dan tumbuhan manusia wajib menjaga kelestarian hewan dan tumbuhan.
Posted by Nanang_Ajim
Mikirbae.com Updated at: 10:41 PM

0 komentar:

Post a Comment

Mohon tidak memasukan link aktif.