Melalui kegiatan ini diharapkan peserta didik memiliki pemahaman untuk menentukan banyak benda sesuai pola gambar yang diberikan baik itu pola gambar membesar maupun mengecil. Peserta didik juga akan belajar tentang bagaimana menentukan bilangan selanjutnya sesuai pola gambar yang disediakan baik itu pola gambar membesar maupun yang mengecil.
A. Pola Gambar
Pola gambar adalah susunan gambar yang membentuk suatu pola tertentu. Pola tersebut memiliki aturan yang teratur dari pola pertama ke pola berikutnya. Pola gambar berkaitan dengan banyak gambar yang menyusun suatu pola.
1. Pola Gambar Membesar
Sebuah pola gambar disebut pola gambar membesar apabila susunan gambarnya mempunyai nilai semakin besar. Dalam hal ini, pola gambar membesar menggunakan operasi penjumlahan karena banyaknya gambar dari sebelah kiri ke sebelah kanan pasti bertambah. Perhatikan contoh berikut ini.
Pada gambar terlihat jelas, kelompok pertama berisi 2 buah jeruk, kelompok kedua berisi 4 buah jeruk, sedangkan kelompok 3 terdiri atas 6 buah jeruk, jadi untuk menentukan selanjutnya tinggal menambahkan 2 buah jeruk sesuai pola tersebut. Gunakan tabel seperti di bawah ini :
Kumpulan Gambar | Banyak Buah | Uraian |
---|---|---|
Kumpulan 1 | 2 | 2 |
Kumpulan 2 | 4 | 2 + 2 |
Kumpulan 3 | 6 | 4 + 2 |
Kumpulan 4 | 8 | 6 + 2 |
Kumpulan 5 | 10 | 8 + 2 |
Kumpulan 6 | 12 | 10 + 2 |
Kumpulan 7 | 14 | 12 + 2 |
2. Pola Gambar Mengecil
Sebuah pola gambar disebut pola gambar mengecil apabila susunan bilangannya mempunyai nilai semakin kecil. Dalam hal ini, pola gambar mengecil menggunakan operasi hitung pengurangan karena banyaknya gambar dari sebelah kiri ke ke sebelah kanan pasti berkurang. Perhatikan contoh berikut ini.
Di dalam gambar hanya ada 3 kumpulan permen yang semakin sedikit. Tahukah kalian, bagaimana bentuk kumpulan yang ke-5 ? Bagaimana cara menentukannya? Kita bisa menggunakan tabel seperti di bawah ini.Kumpulan Gambar | Banyak Permen | Uraian |
---|---|---|
Kumpulan 1 | 9 | 9 |
Kumpulan 2 | 7 | 9 - 2 |
Kumpulan 3 | 5 | 7 - 2 |
Kumpulan 4 | 3 | 5 - 2 |
Kumpulan 5 | 1 | 3 - 2 |
Berdasarkan hasil analisis pada tabel tersebut, tampak terlihat bahwa banyak permen yang ada pada kumpulan ke-5 ada sebanyak 1 buah. Jumlah permen pada setiap kumpulan ini semakin lama semakin sedikit atau mengecil.
Latihan 1
Tentukan banyak benda selanjutnya sesuai pola gambar yang diberikan !
Pada soal nomor 1 sampai 4 adalah menentukan banyaknya benda selanjutnya sesuai pola yang diberikan. Sebelum menentukan banyak benda pastikan peserta didik menemukan pola gambar terlebih dahulu, apakah membesar atau mengecil? Sehingga peserta didik tidak kesulitan dalam menyelesaikan permasalahan tersebut. Pada soal nomor 5 peserta didik diarahkan untuk mencocokkan kolom kanan dan kiri sesuai pola gambar yang ada, baik itu pola gambar membesar maupun mengecil.
1. Banyak buah selanjutnya sesuai pola gambar adalah 16
2. Banyak bola selanjutnya sesuai pola gambar adalah 13
3. Banyak segitiga selanjutnya sesuai pola gambar adalah 1
4. Banyak ubin selanjutnya sesuai pola gambar adalah 4
Demikian pembahasan mengenai Pola Gambar Membesar dan Mengecil. Semoga tulisan ini bermanfaat. Sumber : Buku Matematika Kelas IV Kurikulum Merdeka.
0 komentar:
Post a Comment
Mohon tidak memasukan link aktif.