Home » , , , » Tata Cara Penulisan Kata dari Bahasa Daerah dan Bahasa Asing

Tata Cara Penulisan Kata dari Bahasa Daerah dan Bahasa Asing

Sejumlah kata asing memang sering kali kita gunakan saat menulis teks berbahasa Indonesia. Tak sama dengan penulisan kata atau istilah bahasa Indonesia, umumnya kata asing ditulis menggunakan huruf miring atau italik. Kata asing yang dimaksud di sini bermacam-macam, tidak hanya bahasa Inggris saja. Akan tetapi, aturan penulisan ini juga berlaku untuk bahasa daerah dan bahasa-bahasa asing lainnya. Cara termudah untuk mengidentifikasinya adalah dengan mencarinya dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI).

Dalam teks laporan hasil pengamatan “Penumpang Bus Kota”, “Sepeda  Motor di Indonesia”, dan “Bendi di Kota Padang”, kalian menemukan beberapa kata yang ditulis dengan huruf miring. Huruf miring tersebut merupakan kata yang berasal dari bahasa daerah dan kata dari bahasa asing (bahasa Inggris) yang belum diserap ke dalam bahasa Indonesia. 
Ranking
Penulisannya juga belum disesuaikan dengan ejaan bahasa Indonesia.  Jika kalian menggunakan kata-kata seperti itu dalam menulis, kalian  harus menulisnya dengan menggunakan huruf miring. Contoh: Penggalan teks “Bendi di Kota Padang“ Selain itu, bendi juga bermanfaat untuk mengantarkan wisatawan menikmati jajanan kuliner di sepanjang Pantai Padang, seperti jajanan lengkitang, pensi, karupuak kuah, pisang bakar, kelapa muda, soto, satai, dan aneka macam seafood. Wisatawan menikmati aneka jajanan kuliner sambil ber-selfie ria menunggu sunset pada sore hari di Pantai Padang.

Kata dari bahasa daerah yang ditulis dengan menggunakan huruf  miring dalam teks di atas yaitu karupuak kuah. Dalam teks tersebut juga terdapat kata-kata dari bahasa Inggris yang juga harus ditulis dengan menggunakan huruf miring, yaitu selfie, sunset, dan seafood

Bacalah beberapa laporan hasil observasi atau artikel yang dapat kalian temukan di internet atau media massa lainnya! Temukan kata-kata dari bahasa daerah dan bahasa asing yang ada di dalamnya. Cermatilah penulisan kata-kata tersebut: apakah sudah menggunakan huruf miring atau belum! Tuliskan hasil pengamatan kalian ke dalam tabel di bawah ini!
No.Kata-Kata dari Bahasa DaerahKata-Kata dari Bahasa AsingJudul ArtikelMedia Yang memuat ArtikelPenulisannya Sudah Benar/Belum BenarArti
1.-smartphone, 
crystallized knowledge
Membaca Fiksi: Membaca Novel Tidaklah Membuang WaktuMentari
group.com
Sudah benarkelas ponsel dari ponsel dan perangkat komputasi ginerak serbaguna 

pengetahuan yang sudah diakui berdasarkan percobaan atau pengalaman)
2.Bika talago, sala lauak, itiak lado mudo-10 Makanan Khas Sumatera Barat yang Menggoyang LidahWonderful IndonesiaBelum BenarBika yang berwarna cokelat terbuat dari campuran pisang, gula merah, tepung beras, dan kelapa parut.

Sala lauak adalah makanan gorengan khas Pariaman, Sumatra Barat yang berbahan dasar tepung beras berwarna kuning

Itiak Lado Mudo merupakan masakan olahan daging itiak (bebek) dan bumbu-bumbu khusus serta dicampur dengan lado mudo (cabe hijau keriting)
3.-resort. cafe, ranch7 Wisata Baru Di Puncak Untuk Liburan 2023Travelland
world
Belum BenarResort adalah penginapan yang yang dibangun pada lancscape atau tanah luas yang masih asri dan segar,

Kafe adalah tempat untuk makan dan minum sajian cepat saji dan menyuguhkan suasanan santai atau tidak resmi,

ranch adalah bertani, milik tempat petanian. 
4.-rocksteadt, one drop10 Fakta Menarik tentang Jamaika, Bukan Hanya Reggae dan Pelari SprintSindonewsBelum BenarRocksteady merupakan salah satu genre musik yang berasal dari Jamaika.

Jenis permainan drum yang populer digunakan pada rekaman reggae
5.-ranking,Update Ranking BWF: Fajar/Rian Pertahankan Peringkat, Vito Melesat HebatKompasbelum Benarrangking artinya urutan

Dengan memasukkan hasil pengamatan ke dalam tabel, kalian berlatih mengidentifikasi kata-kata dari bahasa daerah dan bahasa asing yang ada dalam artikel.

Demikian pembahasan mengenai Tata Cara Penulisan Kata dari Bahasa Daerah dan Bahasa Asing. Semoga tulisan ini bermanfaat.

Sumber : Buku Bahasa Indonesia Kela VII Kurikulum Merdeka, Kemendikbud
Posted by Nanang_Ajim
Mikirbae.com Updated at: 9:31 PM

1 komentar:

Mohon tidak memasukan link aktif.